img_title
Foto : Instagram/raturn

IntipSeleb – Perayaan Natal tahun 2021 hanya tinggal beberapa hari lagi. Namun sederet selebritis Indonesia telah melakukan persiapan untuk menyambut Natal, tak terkecuali Ratu Rizky Nabila.

Ratu Rizky Nabila terlihat antusias menyambut Natal seraya berpose mesra dengan pacar barunya, Jeremy Ritchel di belakang pohon Natal. Namun, warganet justru mempertanyakan agama Ratu Rizky Nabila. Mengapa demikian? Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Antusias Sambut Natal

Instagram/raturn
Foto : Instagram/raturn

Ratu Rizky Nabila rupanya antusias merayakan Natal. Bersama kekasih Jeremy Ritchel, Ratu memperlihatkan persiapannya menyambut Hari Natal yang jatuh pada 25 Desember 2021 mendatang.

Melansir Instagram @raturn, Ratu Rizky Nabila memperlihatkan sederet foto mesranya dengan Jeremy Ritchel. Pada foto pertama, Ratu dan Jeremy berfoto dengan mendekatkan kepala mereka dengan latar belakang pohon Natal lengkap dengan ornamennya.

Kemudian, Ratu Rizky Nabila menunjukkan foto lainnya bersama Jeremy Mitcher. Berbeda dengan foto sebelumnya, Ratu mengenakan bando tanduk rusa berwarna merah, coklat, dan hijau. Keduanya tampak romantis dan serasi.

Topik Terkait