IntipSeleb – Sejumlah selebriti Tanah Air yang memiliki darah keturunan Papua memang terlihat begitu mempesona dengan aura yang berbeda. Artis berdarah Papua biasanya memiliki ciri khas, mulai dari wajahnya hingga model rambut dan warna kulitnya yang indah.
Wilayah Indonesia bagian Timur selain memiliki kekayaan alam yang indah bak surganya Indonesia, namun juga menyimpan banyak bakat-bakat terpendam dari penduduknya. Lantas siapa saja artis Tanah Air yang memiliki darah keturunan Papua, berikut IntipSeleb rangkum potretnya.
Nowela Elisabeth Auparay, merupakan seorang penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol tahun 2014. Nowela merupakan seorang penyanyi berdarah Batak-Papua. Wanita kelahiran Wamena 19 Desember 1987 tersebut, sukses merambah kariernya di industri hiburan Tanah Air, dengan memiliki beberapa single dan album.
Wanita yang sempat membuat heboh sejagat may tersebut, merupakan mantan finalis Putri Indonesia perwakilan Papua Barat tahun 2015. Olvah Alhamid sempat membuat pernyataan yang diduga berbau rasis dan membuat heboh publik. Wanita kelahiran Kaimana 24 Maret 1990 tersebut, sempat juga membuat video klarifikasi minta maaf, karena sudah meresahkan publik dan dianggap rasis. Olvah Alhamid juga menyatakan rasa penyesalannnya atas hal yang menurutnya tidak mengenakan bagi warganet.
Pemain sinetron Ikatan Cinta, yang berperan sebagai Nino suami dari Elsa (Glenca Chysara), merupakan seorang aktor sekaligus presenter acara gosip yang sangat berbakat. Siapa sangka, jika seorang Evan Sanders merupakan seorang artis yang memiliki darah keturunan Papua. Lahir di pulau Biak 8 November 1981 tersebut kini masih sibuk di karier puncaknya sebagai sosok yang sedang naik dan terkenal. Evan Sanders juga diketahui diusianya yang sudah menginjak 40 tahun, ia masih terlihat sendiri dan belum memutuskan untuk menikah.
Michael Herman Jakarimilena merupakan seorang penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol pertama. Penyanyi kelahiran Jayapura 13 Juli 1983 tersebut, merupakan seorang artis yang memiliki darah Papua dan sering memperkenalkan aksen ke-Papuaannya. Pria bertubuh tinggi besar tersebut sempat membintangi beberapa film salah satunya berjudul Di Timur Matahari tahun 2012 lalu.
Aktor sekaligus sutradara film terkenal Arie Sihasale merupakan salah satu artis berdarah Papua. Pemilik nama lengkap Juharson Estrella Sihasale tersebut lahir di kota Tembagapura Papua. Menikah dengan seorang artis dan produser Indonesia era 1977 hingga sekarang. Arie Sihasale sukses berkecimpung di industri hiburan Tanah Air dan mengepakkan sayap sehingga memiliki rumah produksi sendiri.
Aktor, penyanyi sekaligus politikus Edo Kondologit, merupakan seorang artis sukses dengan memiliki ciri khas suara yang begitu luar biasa. Edo yang lahir di Malanu 5 Agustus 1967 tersebut, kini semakin cemerlang dan sukses. Sempat bergabung di grup vokal pria dengan jumlah personil 5 orang, Edo Kondologit sempat membintangi film berjudul Seputih Cinta Melati tahun 2014.
Keenam artis berdarah Papua di atas merupakan sosok yang terkenal dan sukses dengan karier yang cemerlang di industri hiburan Tanah Air. Evan Sanders dan Nowela Elisabeth memiliki darah keturunan Papua dan sering memperkenalkan budaya Papua dengan menampilkan beberapa baju adat khas Papua ataupun tarian khas Papua.