“Kalau tidak ada surat jangan mau, anak-anak gadis jangan mau nikah siri, karena kalian tidak bisa menuntut nafkah. Kalau ditinggalkan sampai mati tidak bisa menggugat cerai. Tapi kalau nikah resmi bila saya tinggalkan tiga bulan beruturut-turut tidak memberikan nafkah lahir dan batin lalu istri saya pergi ke pengadilan agama lalu hakim menjatuhkan talak satu,” jelas UAS.
Curahan hati Mellya
Dalam keterangan yang diunggah pada Minggu, 8 Desember 2019, Mellya mencurahkan isi hati lewat tulisan. Ia seolah menenangkan diri sendiri soal penantian selama dua tahun. Ia juga mengatakan bahwa hak bicaranya dilarang setelah ada klarifikasi.
“2 tahun bukan waktu sebentar untuk menanti, dan ucapan tahniahpun mengiringi bertubi dari pencinta sejati, tanpa memikirkan hati yang tersakiti, dia yang terzolimi dibilng provokasi, sekalian saja bilang radikalisasi, kitika hak berbicara pun dilarang setelah ada klarifikasi. "Untukmu hati yang berada diseberang negeri,” tulis Mellya.