IntipSeleb – Lesti Kejora melangsungkan acara Malam Bainai pada hari ini, Minggu, 15 Agustus 2021. Acara adat menjelang pernikahannya dan Rizky Billar ini disiarkan secara langsung di ANTV dengan tajuk Malam Bainai Lesti Kejora.
Lesti Kejora melakukan dua proses dalam malam bainai, salah satunya mandi basuci. Dalam mengikuti acara adat tersebut, terdapat makna terdalam dalam hal itu. Seperti apa momennya? Yuk simak artikel di bawah ini.
Proses Mandi Basuci Lesti Kejora
Lesti Kejora menjalani acara Malam Bainai dengan adat Minang pada Minggu malam, 15 Agustus 2021. Pada awalnya, Lesti menjalani proses mandi basuci. Mandi basuci tersebut berupa cipratan air, aroma bunga, dan lain sebagainya.
Dalam proses mandi basuci, beberapa teman dekat hingga kerabat perempuan memberikan memandikan Lesti Kejora. Tiap proses mandi basuci tersebut memiliki makna mendalam. Mulai dari mengitari asap dupa setangi dengan harapan agar tubuh calon pengantin tetap harum.
Kemudian, Lesti Kejora akan ditabur beras kuning sebagai lambang restu, keselamatan, dan kebahagiaan. Lalu, memercik tujuh haruman kembang untuk kesehatan dari segala penyakit. Bulu-bulu halus di wajah Lesti Kejora juga dilakukan dengan harapan kecantikannya bertambah. Terakhir, Lesti Kejora dicecahkan parfum ke leher sebagai lambang agar lehernya wangi jika dicium oleh suami.
Dari sederet teman hingga kerabat perempuan yang melakukan mandi basuci kepada Lesti Kejora, beberapa di antara merupakan rekan selebritis. Mulai dari Adelia Pasha, Melody eks JKT48, hingga Iis Dahlia.
Keharuan Lesti Kejora Saat Dimandikan Orang Tua
Lesti Kejora lalu melanjutkan proses mandi basuci yang dilakukan oleh kedua orang tuanya yakni Endang Mulyanan dan Sukartini. Dalam proses ini, Lesti juga meminta restu kepada orang tua untuk menikah dengan Rizky Billar.
Pedangdut berusia 21 tahun ini menghampiri kedua orang tuanya seraya berlutut. Ia berterima kasih atas jasa hingga kasih sayang orang tuanya. Lalu, Lesti Kejora siap untuk melakukan mandi basuci dengan orang tua sebagai tanda siap menjalani bahtera rumah tangga.
“Bapak dan mama yang dede hormati dan dede cintai. Dengan memohon izin dan ridho allah dan diantar dengann kasih sayang mama bapak. Dede akan melangkah kaki meninggalkan masa remaja untk memasuki kehidupan baru yaitu berumah tangga. Cinta kasih dan air susu yang mama berikan untuk membesarkan dede belum lagi terbalas. Kasih sayang bapak yang selalu memberikan bimbingan dan pendidikan yang belum lagi terbalas,” ucap Lesti Kejora seraya terisak.
“Terima kasih mama, terima kasih bapak. Semoga bapak dan mama selalu berada di lindungan Allah. Selalu dalam sehat walafiat untuk membimbing dan memperhatikan setiap langkah yang dede akan lakukan kelak dalam mendayung kehidupan berumah tangga. Sekarang dede insyaallah telah siap untuk papa dan mama mandikan. Telah siap untuk mama dan papa sucikan secara lahiriyah dan batiniyah,” sambungnya.
Setelah itu, kedua orang tua Lesti Kejora melakukan mandi basuci kepada putri tercintanya, Saat dimandikan, mata Lesti Kejora tampak sembab karena menangis terharu. Acara mandi basuci ditutup dengan Lesti Kejora berjalan di atas kain jajakan berwarna kuning terbentang seraya dituntun oleh kedua orang tuanya.