Lewat unggahannya tersebut, Uki eks NOAH seolah ingin kembali menegaskan bahwa musik itu haram hukumnya.
Pernyataan Soal Musik Haram Disorot
Beberapa waktu lalu, pernyataan Uki eks NOAH saat hadir di laman YouTube Belajar Sunnah menjadi sorotan usai menyebutkan jika musik adalah pintu maksiat.
“Karena ketika musik itu kalian enggak lakukan, otomatis kalian tuh menutup pintu kamar, pintu rokok juga, terus bercampur dengan wanita. Jadi dengan menutupnya pintu musik dan industri musik, kalian itu menutup hal yang sifatnya mudarat,” ujar Uki eks NOAH.
“Mungkin kalian enggak menyadari, oh mungkin hanya dengerin musik saja. Kalau sejuta orang berpikir seperti itu, otomatis mansor akan masuk, orang penjual khamar juga akan masuk,” lanjutnya.
Mantan gitaris NOAH itu juga seolah memberikan peringatan kepada para musisi untuk segera menutup pintu maksiat tersebut dengan berhenti bermusik.