img_title
Foto : Instagram/angelicamanopo

IntipSeleb – Orang tua Amanda Manopo, Henny Manopo dan Ramon Lugue terpapar COVID-19. Namun sayangnya, Amanda tidak bisa menemani orang tuanya dan terpaksa memantau kondisi mereka dari kejauhan karena tinggal di lokasi syuting sinetron Ikatan Cinta.

Walau demikian, Amanda Manopo mengikuti doa bersama dengan penggemarnya. Bahkan, 300 anak yatim ikut mendoakan kesembuhan orang tua Amanda. Simak penjelasan selengkapnya.

Orang Tua Amanda Manopo Positif COVID-19

Twitter
Foto : Twitter

Amanda Manopo sedang bersedih karena orang tuanya yakni Henny Manopo dan Ramon Lugue dinyatakan positif virus corona. Keduanya dikabarkan menjalani perawatan sejak 20 Juni 2021. Manajer endorsement Amanda, Nur Aisyah sempat menyampaikan kondisi terkini orang tua mantan kekasih Billy Syahputra itu.

Minta doa untuk untuk maminya Amanda ya guys. Lagi di rs. Tolong info icu di jakarta,” cuit Nur Aisyah melalui akun Twitternya @NurAisyahDF pada 20 Juli 2021 lalu.

Kemudian, Nur Aisyah menyatakan ibu Amanda Manopo kini telah mendapatkan ruang ICU di sebuah rumah sakit. Ia lalu meminta doa para penggemar agar Henny Manopo segera pulih.

“Teman2 terimakasih banyak skali lagi sudah membantuu. Mami sekarang lagi dianter ke rs untuk ke icu, terimakasih banyak. Banyak yang dm mengupayakan dapat rs, maaf kalau ada yang ga kebaca. Doakan mami sembuh, InsyaAllah ada keajaiban buat mami,” sambungnya.

Amanda Manopo Minta Maaf

Instagram
Foto : Instagram

Sayangnya, Amanda Manopo tidak bisa mendampingi orang tuanya, yang tengah berjuang melawan COVID-19. Ia terpaksa harus tetap syuting sinetron Ikatan Cinta, karena jadwal syuting kejar tayang. Walau begitu, Amanda mengunggah video ratusan anak yatim yang mendoakan kesembuhan orang tuanya. Meski beragama Kristen, aktris berusia 21 tahun itu turut berterima kasih kepada Allah.

“Ya Allah terima kasih banyak, sebanyak-banyaknya. 300 anak yatim sudah mendoakan orang tua saya dan orang-orang sekitar kita yang sedang berjuang melawan sakit saat ini,” ungkap Amanda Manopo melalui Instastory @amandamanopo.

Kemudian, Amanda Manopo juga ikut doa bersama dengan penggemarnya melalui aplikasi Zoom. Ia lalu mengucapkan terima kasih dan menyatakan Henny Manopo pasti akan bahagia melihat dirinya didoakan oleh banyak orang. “Terima kasih semuanya. Mamaku pasti seneng nanti ngeliatnya. Ternyata banyak org yg sayang sama mami. Usaha udah, tinggal doa. Doain semua akan baik2 ajaa,” tandasnya.

Pada unggahan selanjutnya, Amanda Manopo justru menyampaikan permintaan maafnya kepada sang ibu. Ia seolah menyesal tidak bisa menemani Henny Manopo berjuang melawan COVID-19. Walau begitu, Amanda tetap mendoakan sang ibunda dari kejauhan.

“Mi maafin Amanda ya. Manda gak bisa nemenin mami. Gak ada buat mami sekarang. Tapi Manda selalu berdoa kita bisa ngelewatin ini semua. Manda sayang bgt sama mami. Tuhan sayang sama mami. Semua sayang sama mami. I love u Mami. Mami kuat mami bisa. Manda kuat ko mi,” kata Amanda Manopo curhat pilu dan meminta maaf kepada ibunya karena tidak bisa menemaninya berjuang melawan virus corona. (why)

Topik Terkait