img_title
Foto : Instagram

IntipSeleb – Aska Ongi yang menjalani sidang isbat nikah dan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Pusat atas permohonan suami sirinya, Aliff Alli. Aska mengungkapkan jika ternyata pesinetron 29 tahun itu masih memiliki istri sah. 

Aska menceritakan hal itu usai menjalani sidang isbat nikah dan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Pusat yang harus ditunda karena pihak Aliff Alli tidak hadir. Seperti apa cerita dari Aska Ongi? Berikut artikelnya. 

Punya Istri Sah

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Aska Ongi mengungkapkan fakta baru mengenai mantan suami sirinya, Aliff Alli yang ternyata masih memiliki seorang istri bernama Nuning Irpana yang telah tercatat secara agama dan negara. 

Pernikahan antara Aliff Alli dan Nuning Irpana terjadi pada 28 November 2011 lalu. Pernikahan keduanya tercatat di KUA Cilandak, Jakarta Selatan. 

"Pemohon ini masih berstatus sebagai suami dari yang berinisial N, artinya dia masih punya ikatan resmi secara negara berdasarkan Akta Nikah tercatat di Cilandak," kata kuasa hukum Aska Ongi, Feriyawansyah di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu, 21 April 2021.

Menikah Sebelum Nora Alexandra

Berbagai sumber
Foto : Berbagai sumber

Namun, ternyata pernikahan antara Aliff Alli dan Nuning Irpana terjadi sebelum Aliff menikah dengan Nora Alexandra yang kini telah menjadi istri dari Jerinx SID. Diketahui juga pernikahan Aliff dan Nuning masih tercatat dan belum bercerai. 

"Beliau masih tercatat sebagai suami N yang tadi yang masih sah bukan Nora. Ada lagi yang lain kan N itu banyak bukan Nora," katanya. 

Aska Ongi pun menyampaikan jika dirinya dan Nora Alexandra tidak mengetahui sama sekali jika Aliff telah menikah dengan seorang wanita yang jauh lebih dewasa. 

"Sebelum sama Nora dia udah punya istri di tahun 2011 masih tercatat belum putus perceraian. Nggak (tau pernikahan Aliff Alli dan Nuning) aku ditipu. Nora juga nggak tahu. Jadi sama-sama nggak tahu," kata Aska Ongi. 

Seperti yang diketahui, permohonan isbat nikah dan gugatan cerai yang diajukan oleh Aliff Alli sempat ditolak majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Pusat karena berkas yang diberikan oleh Aliff tidak memenuhi syarat. 

Tetapi, Aliff Alli kembali mengajukan permohonan isbat nikah dan cerai ke Aska Ongi. Sidang pun telah berjalan dan memasuki agenda pemeriksaan bukti dan saksi dari pihak penggugat. 

Topik Terkait