Foto : Instagram/@arie_kriting
Selama bulan suci Ramadhan biasanya sebagian selebriti memilih untuk mengurangi pekerjaan. Tetapi, Arie Kriting justru memilih untuk tidak melakukannya. Sebab, ia menganggap pekerjaan yang ada saat ini masih kurang.
Baca Juga :
Sebagai informasi, Arie Kriting merupakan pelawak jebolan Stand Up Comedy Indonesia di tahun 2013. Sosoknya kerap wara-wiri di berbagai film lebar seperti Comic 8 hingga Susah Sinyal.
"Sungguh pertanyaan yang menjebak ya, mengurangi pekerjaan, sebenarnya bukan mengurangi tapi kekurangan pekerjaan dengan situasi pandemi saat ini," katanya.
"Gak ada upaya mengurangi karena yang ada aja sekarang udah kurang sekali, semoga ada pekerjaan dan rezeki untuk kita semua," ucap Arie Kriting, suami Indah Permatasari.