"Karena itu, ibu meninggalkan rumah dengan membawa barang-barang dipindahkan. Jadinya dibatasi dulu terus diajak bicara. Mencegah itukan berpotensi hukum. Kita kan ingin semua selesai baik-baik secara internal sebenarnya. Kita tidak mau ada orang yang menari diatas genderang rumah tangga orang lain," ucapnya.
Harus Duduk Bersama
Dion merasa polemik rumah tangga antara Hotma Sitompul dan Desiree Tarigan ini seharusnya bisa diselesaikan dengan kekeluargaan. Sehingga tidak menimbulkan isu-isu yang justru bisa memperkeruh suasana.
"Itu kan jadi polemik karena menurut pak Hotma dia meninggalkan rumah dengan membawa barang-barang kan itu perlu penjelasan. Terus isu yang mencuat ini ngomongin harta, kan belum mau pisah tapi kok udah bahas harta gituloh, kita ngomong persatukan rumah tangga gak perlu dibumbuin dengan ngomong harta," katanya.
Dion menyampaikan permasalahan ini harus diselesaikan dengan cara Hotma Sitompul dan Desiree Tarigan bertemu secara langsung. Sehingga perdamaian bisa berjalan. Sebab, ia menganggap baik Hotma dan Desiree sudah menginginkan untuk bersatu kembali.
"Kan motivasinya sama nih harus duduk bersama, kalau kita motivasinya berdamai untuk persatukan suami dan istri tapi sebelah sana motivasinya sudah ngomongin harta itu kan gak ketemu, itu harus disatukan," ucapnya.