img_title
Foto : Berbagai Sumber

"Enggak perlu lah. Zaman sekarang sudah bisa atas nama ibu aja kan, sekolah juga bisa sekarang. Enggak usah diribet-ribetin. Enggak perlu pengakuan, cukup Tuhan sama dia aja. Orang-orang juga tahu bapaknya anak saya siapa. Ini kan dikit-dikit data mulu. Datanya itu untuk apa sebenarnya," katanya. 

Tidak Mau ada Nama Aliff Alli

Instagram
Foto : Instagram

Aska Ongi mengaku tidak mau jika nantinya Aliff Alli justru mengambil hak asuh anaknya setelah permohonan isbat nikah dan gugatan cerai diterima majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Pusat, "Ya kalau bisa sih jangan," katanya.

"Sebenarnya bukan itu ya kalau saya lihat. Dari keterangan Aska tadi, dia kan menyampaikan bahwa mungkin ada tujuan-tujuan lain kita tidak bisa sebutkan di sini, untuk kepentingan pribadi sang ayah kali ya. Kan dia membesarkan anaknya sebagai warga negara asing (WNA). Jadi ketika nanti dia itu (masa tinggal di Indonesia abis) seolah anak yang jadi alasan. Dia tidak mau seperti itu," ucap kuasa hukum Aska Ongi, Feriansyah. 

Aska Ongi merasa sudah dimanfaatkan oleh Aliff Alli dalam pernikahan sirinya itu. Ia juga menuding Aliff tidak pernah ikut andil dalam membesarkan sang anak. 

"Aku enggak mau. Aku sudah dimanfaatin terus anak lagi mau dimanfaatin aku enggak mau. Karena dia enggak pernah ikut andil mengurus anak. Kebutuhan anak kan banyak, dia ngerasa bapaknya aturannya tanggung jawab tanpa diminta. Kesel sih," ujarnya. 

Topik Terkait