IntipSeleb – Valerie Thomas blak-blakan menjawab kemungkinan dirinya akan pindah agama. Diketahui, kedua orangtua Valerie memiliki agama yang berbeda. Ayahnya, Jeremy Thomas beragama Kristen, sementara sang ibu yakni Ina Indayanti berkeyakinan Islam.
Bukan hanya Valerie Thomas yang menyinggung kemungkinan pindah agama. Beberapa artis Indonesia juga melakukan hal serupa, mulai dari Febby Rastanty hingga Angbeen Rishi. Lantas, siapa sajakah artis yang menjawab kemungkinan pindah agama? Yuk kita ulik satu per satu.
Hotman Paris
Hotman Paris menjawab isu pindah agama karena kedapatan menghadiri pemakaman Gus Sholah di Pesantren Tebuireng, Jawa Timur. Berkeyakinan sebagai Kristen, Hotman justru duduk di belakang jamaah yang sedang salat. Namun dengan tegas, Hotman Paris mengaku tidak pindah agama.
“Sejak awal pertemuan akrab karena Hotman sudah pernah diundang Tebu Ireng dan dikasih gelar Gus oleh Alm. Gus Sholah pada tahun 2019. Tidak pindah agama tapi bersahabat dengan para kyai santri dan cinta Ponpes Tebu Ireng,” kata Hotman Paris dalam YouTube Hotman Paris Official pada Rabu, 5 Februari 2020.
Angbeen Rishi
Angbeen Rishi dengan tegas tidak ingin pindah agama. Hal ini bermula ketika istri Adly Fairuz ini bercerita dipaksa menikah dengan pria yang lebih tua dan pindah agama. Angbeen Rishi bahkan menyatakan manusia punya hak untuk menentukan kepercayaannya dan calon suami.
"SAYA MANUSIA BUKAN HEWAN , BAHKAN HEWAN PUN DAPAT PERLINDUNGAN. SAYA MANUSIA SAYA PUNYA HAK MEMILIH UNTUK TIDAK MENINGGALKAN AGAMA SAYA. DAN MEMILIH SIAPA YANG SAYA NIKAHKAN,” ungkap Angbeen Rishi melalui Instagram-nya pada Maret 2020.
Giorgino Abraham
Giorgino Abraham pernah pacaran beda agama dengan Irish Bella selama setahun. Gino berkeyakinan Kristen, sementara Irish seorang Muslim. Terkenal toleransi ketika pacaran beda agama, Giorgino Abraham menjawab kemungkinan pindah agama. Ia mengaku tidak mau pindah agama hanya karena cinta.
"Tapi gua akan pegang prinsip ini gua tidak akan pernah mau pasangan gua pindah dan gua pun sebaliknya kalau cuman karena cinta. Itu hubungan intim sama Tuhan," ungkapnya melalui YouTube Febby Rastanty, Jumat, 18 September 2020.
Febby Rastanty
Sama seperti Gino, Febby Rastanty menjalani pacaran beda agama yang cukup lama dengan Derby Romero. Febby beragama Islam, sementara Derby berkeyakinan Nasrani. Namun, saat ditanya kemungkinan pindah agama, Febby Rastanty dengan tegas tidak ingin melakukannya. Ia mengaku hanya ingin belajar tentang perbedaan, bukannya pindah agama.
“Sebenernya cukup menarik (pacaran beda agama) karena ya belajar banyak juga. Karena ya kalaupun gue percaya banget sama agama gue, sama Tuhan gue. Tapi suatu waktu gue juga orangnya mau belajar. Mau belajar dalam arti bukannya mau pindah, tapi mau belajar kayak ‘Kenapa sih kita berbeda? Kenapa harus ada perbedaan? Kenapa lo beda? Apa sih bedanya gue sama lo’,” papar Febby Rastanty dari YouTube-nya pada Rabu, 16 September 2020.
Bobon Santoso
Berbeda dengan beberapa artis yang bersikeras tidak mau pindah agama, Bobon Santoso justru terbuka. YouTuber yang terkenal dengan gaya masak nyentrik ini menjawab pertanyaan netizen mengenai kemungkinan pindah agama. Bukan hanya memberikan jawaban singkat, Bobon Santoso juga membahas hidayah Tuhan dan menyebut ayat Al-Quran.
“Bang, lo bakal pindah agama kalo lo????” tanya netter melalui Instastory @bobonsantoso pada 13 November 2020.
“Jika Hidayah turun atas izin Allah, saat ini juga, manusia mana yang sanggup menolak? Kun Fayakun (Maka Jadilah),” balas Bobon Santoso.
Valerie Thomas
Valerie Thomas menjawab kemungkinan pindah agama. Diketahui, Valerie Thomas beragama Kristen seperti ayahnya, Jeremy Thomas. Sementara sang ibu, Ina Indayanti berkeyakinan Islam. Dengan tegas, Valerie mengaku tidak mau pindah agama. Namun, ia akan terbuka jika calon anaknya kelak pindah kepercayaan.
“Mungkin gak lo pindah agama?” ujar pertanyaan cepat dilansir IntipSeleb dari YouTube Bacot Television yang diunggah pada Rabu, 3 Maret 2021.
“Enggak. Aku sendiri merasa lebih nyaman sama agamaku yang ini. Tapi semua agama menurutku sama. (Jika anakku kelak ingin pindah agama) aku orang yang sangat open minded. Jadi aku bakal coba mengerti apa posisi dia (anaknya) nanti,” ungkap Valerie Thomas terkait kemungkinan pindah agama.