Nama Yusuf Mahardika Melejit Berkat Sinetron Tendangan Si Madun
Foto : @mahardikayusuf/Instagram
Baca Juga :
Mencoba menjajal bidang lain, Yusuf Mahardika akhirnya memberanikan diri untuk terjun ke dunia akting. Mulai menerima tawaran proyek beradu peran sejak tahun 2010, nama Yusuf justru mulai melejit setelah membintangi sinetron Tendangan Si Madun (2012)
Kala itu, Yusuf Mahardika berperan sebagai karakter utama bernama Madun. Disambut positif oleh masyarakat, sinetron tersebut akhirnya dibuat menjadi empat musim hingga berakhir pada 2015.
Selain sinetron, Yusuf Mahardika yang lahir di Jakarta pada 20 Agustus itu juga pernah turut ambil peran dalam film layar lebar. Antara lain Garuda di Dadaku (2011), Garuda 19 (2014), Seteru (2017), Wiro Sableng 212 (2018), dan terbaru Balada Si Roy (2021).
Yusuf Mahardika Punya Banyak Hobi
Foto : @mahardikayusuf/Instagram