"Sekali lagi permintaan keinginan tes DNA dari keluarga Daus dan istrinya bukan bermaksud untuk menuntut atau menuduh macam-macam. Tidak, tapi lebih ketentraman keluarga saja,” kata Acong Latif.
“Dasarnya adalah ketakutan dari keluarga ini, keluarganya diganggu segala macam, mungkin ada kekhawatiran. Bukan curiga macam-macam, hanya kekhawatiran," ujarnya lagi.
Diketahui sebelumnya, Daus Mini menikah dengan Yunita Lestari pada 17 Junli 2011. Dari pernikahan tersebut, mereka telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Ivander Haykal Firdaus yang saat ini berusia 9 tahun.
Tiga tahun kemudian, artis 30 tahun itu memilih untuk berpisah dengan Yunita. Daus pun kembali menikah dengan Shelvie Hana Wijaya di tahun 2018.
Kini, Shelvie meragukan Ichal sebagai anak kandung Daus Mini dan Yunita Lestari lantaran sampai saat ini dirinya belum dikaruniai anak. Karena hal tersebut, Yunita Lestari melaporkan Daus dan Shelvie ke Komisi Nasional (Komnas) Perlindungan Anak.