img_title
Foto : Instagram/rohimah_allii

IntipSeleb – Rohimah blak-blakan mengaku anak-anaknya terkena dampak perceraian dengan Kiwil. Seperti diketahui, Rohimah dengan komedian bernama asli Wildan Delta tersebut telah resmi bercerai sejak 3 Februari 2021 lalu.

Awalnya, anak-anak Rohimah dan Kiwil sempat menolak perceraian orangtuanya. Namun karena melihat kondisi Rohimah yang terus tersakiti, anak-anaknya ikhlas dan setuju dengan perpisahan tersebut. Seperti apa cerita selengkapnya? Scroll untuk berita selengkapnya. 

Anak-anak Kiwil dan Rohimah Tak Setuju Cerai

youtube/maiaaleldultv
Foto : youtube/maiaaleldultv

Kiwil dan Rohimah menikah pada tahun 1998. Mereka dikaruniai empat orang anak. Selama menikah dengan Kiwil, Rohimah selalu dipoligami. Dari mulai bersama Meggy Wulandari, Eva Belisima, hingga Venti Figianti. Tak kuat menahan batin, Rohimah akhirnya memutuskan untuk cerai. 

Di balik keputusannya itu, anak-anaknya yakni Rizky Arnanda Delta, Rizka Arnanda Delta, Razwildan Arnanda Delta dan Rizly Arnanda Delta, mengaku sempat tak menyetujuinya. Namun karena tak tega melihat Rohimah bersedih, akhirnya para buah hatinya setuju dengan perceraian tersebut. 

"Awalnya sih anak-anak enggak setuju. Tapi karena melihat kondisi bundanya tertekan, daripada bundanya sedih terus, mereka makanya menyetujui saya (bercerai)," kata Rohimah dilansir IntipSeleb dari kanal YouTube Maia Al El Dul Tv yang diunggah 19 Februari 2021. 

Anak-anak Rohimah Menerima Serangan Netizen

Instagram/rohimah_alli
Foto : Instagram/rohimah_alli

Lebih lanjut, Rohimah mengaku anak-anaknya juga menerima serangan hujatan dari netizen terkait perceraiannya dengan Kiwil. Meski demikian, Rohimah menuturkan bahwa setiap anaknya memiliki cara masing-masing menyikapi permasalahan tersebut.

Salah satunya ketika anak ketiganya, Razwildan Arnanda Delta atau akrab disapa Awil menerima hujatan, ia akan membalas cibiran itu dengan candaan.

"Pernah (dihujat netizen), kalau yang ketiga yang si Awil ini dia kalau ada serangan dari netizen dia dilawakin lagi yang kelas 2 SMP," kata Rohimah. 

Sementara anaknya yang kedua, Rizka Arnanda Delta, kerap mendramatisir keadaan. Menurut Rohimah, hal ini wajar lantaran karena dia adalah seorang perempuan sehingga hatinya lebih mudah tersentuh.

"Kalau yang si Kakak yang anak kedua terlalu didramatisir, kalau yang keempat kan dia di pesantren jadi dia gak pernah denger tuh yang kayak gitu-gitu," ujar Rohimah.

Menurut Rohimah, dari keempat anaknya, anak sulungnya yakni Rizky Arnanda Delta yang menunjukkan sikap keras bahkan memilih untuk tidak bermain sosial media karena takut mengganggu kuliahnya. 

"Kalau yang pertama langsung block, sampai Instagramnya sendiri di block. Pas kasus ini, pas bunda dan ayahnya lagi sidang, langsung dia enggak main sosmed lagi, ‘udah lah puyeng aku, dari pada aku gak fokus sama kuliah, nanti sakit hati’, dia pengen tenang," sambungnya.  

Tak sampai di situ saja, anak sulungnya itu bahkan sempat menangis menerima komentar hujatan dari netizen. Mengetahui hal tersebut, Rohimah hanya berusaha menenangkan Rizky agar bisa bersikap dewasa. 

"Dia sempet nangis, saya bilang 'makanya bang kamu sudah dewasa maksud dari netizen ngomong gak tau siapa kita,” ujar Rohimah. 

“Kalau menurut kamu dia bagus untuk di block, yaudah block aja' karena anak saya yang pertama walaupun laki dia mellow," kata Rohimah soal kondisi keempat anak-anaknya pasca memutuskan cerai dari Kiwil. 

Topik Terkait