"Semalem masih ngajak pulang bareng abis syuting. Ini lagi proses syuting, kemarin terakhir. Tadi siang (dibawa ke rumah sakit). Tadi malem itu masih bareng-bareng, ngobrol, pulang kang Pipit mau nyari obat dulu. Semalem keluhannya lambungnya terasa (sakit), komplikasi lah," katanya.
Epy menceritakan jika banyak kenangan yang diberikan oleh Kang Pipit sebelum meninggal. Apalagi keduanya sudah berada di project yang sama selama beberapa tahun belakangan ini. "Karena kita sama-sama terus, banyak kenangan yang nggak bisa terucapkan ya, Kang pipit itu hmm.. ngalir aja..hmm murah senyum lah dia tuh banyak temannya," lanjut Epy.
Sosok yang Selalu Buat Senyum
Salah satu rekan yang selalu bersama Kang Pipit yakni Deny Firdaus alias Kang Murad juga sangat merasakan kehilangan atas kepergian sahabatnya itu. Ia menganggap Kang Pipit bisa mencairkan suasana dengan obrolannya yang lucu.
"Sosok Kang Pipit sebelum bertemu di layar kaca baik-baik saja, di sinetron juga kami berteman baik. Seneng ngomong, kocak, kalau ada orang dia selalu bikin tersenyum, nggak terlalu serius orangnya," ungkap Kang Murad.
Kang Murad memang menyadari jika sahabatnya itu kadang menunjukkan rasa sakit saat berada di lokasi syuting. Tetapi, semua itu tertutupi dengan candaan yang membuatnya terlihat baik-baik saja.