img_title
Foto : Berbagai sumber

"Ya kalau Wirda ini masih kuliah di University of Buckingham di Inggris, masih jadi presidennya MAP (Milenial Anti Bokek), jadi masih ngajar-ngajar anak milenial jadi coach, banyak zoom beliau itu, sekaligus banyak belajar dari para ahli juga," ujar Ustaz Yusuf Mansur dilansir IntipSeleb dari kanal YouTube KH Infotainment pada Kamis, 21 Januari 2021. 

Lebih lanjut, Ustaz Yusuf Mansur mengungkapkan bahwa saat ini Wirda Mansur belum memikirkan perihal jodoh. Mengingat usianya masih sangat muda yakni 19 tahun. Ia mengatakan bahwa hubungannya dengan Wirda sangatlah dekat seperti seorang teman bukan seorang ayah pada anak. 

"Kak Wirda belum mikirin soal jodohnya, kalau Wirda ada apa-apa ngomong sama saya, sama mamanya, dekat banget kayak teman. selalu bertukar pikiran, berbagi peristiwa kejadian sehari-hari," sambungnya.

"Soal jodoh sih beliau juga masih 19 tahun zamannya beda dengan neneknya, emaknya," terang Ustaz Yusuf Mansur. 

Berharap Putrinya dapat Jodoh Seperti Putra Syekh Ali Jaber

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Kendati demikian, Ustaz Yusuf Mansur tak memungkiri jika dirinya ingin Wirda Mansur mendapat jodoh seperti sosok Al Hasan Ali Jaber. Ia mengungkapkan alasan ingin menjodohkan Wirda dengan putra sulung Syekh Ali Jaber karena latar belakang Hasan keturunan seorang Syekh yang pastinya paham beragama. 

Topik Terkait