img_title
Foto : Instagram/@arya.saloka

IntipSeleb – Arya Saloka menjadi idola kaum Hawa karena perannya sebagai Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta. Dalam sinetron ini, Arya dipasangkan dengan Amanda Manopo yang bermain sebagai Andin. 

Chemistry mereka sukses membuat penonton ikutan baper bahkan sampai menjodoh-jodohkan keduanya. Ternyata, saat awal-awal syuting Ikatan Cinta, Arya Saloka mengungkapkan kalau dia dan Amanda tidak saling sapa. Loh, kok bisa? Simak berita selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Arya Saloka Jatuh Kayak Kim Seon Ho di Start-Up, Ikatan Cinta Disorot

Kemiripan Arya Saloka dan Aldebaran

YouTube/GritteAgatha
Foto : YouTube/GritteAgatha

Arya Saloka berbincang bersama Gritte Agatha dalam video berjudul ARYA SALOKA DAN AMANDA MANOPO GAK SALING SAPA AWALNYA yang diunggah kanal YouTube Gritte Agatha Jumat, 15 Januari 2021. Pria berusia 29 tahun itu bercerita tentang pengalamannya selama syuting Ikatan Cinta.

Mulai dari awal casting hingga karier di dunia hiburan. Arya Saloka menjadi sosok yang diidolakan karena perannya sebagai Aldebaran yang terlihat dingin namun diam-diam perhatian. Menurut Arya, dia dan Aldebaran memang memiliki beberapa kesamaan.

"Paling kemiripannya gue itu sama-sama susah ngungkapin sebuah rasa. Gue bukan orang yang romantis juga, sama lah sama. Dua itu susah untuk bicara, gue susah untuk bicara serius kayak ngungkapin sesuatu," ujar Arya Saloka.

Chemistry dengan Amanda Manopo

berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Arya Saloka yang dipasangkan dengan Amanda Manopo sukses membuat penonton ikut larut dalam perasaan. Untuk urusan membangun chemistry, Arya mengungkapkan tidak ada kesulitan yang berarti.

Hanya saja, pada awalnya Arya dan Amanda jarang ngobrol, lho. Bahkan ketika selesai syuting.

"Dia kan tipe yang tidak bisa buka obrolan. Sedangkan gue gampang banget buka obrolan. Cuman permasalahannya awal-awal syuting gue masuk mobil gue dari rumah, itu gue sudah jadi Aldebaran. Gue tutup pintu (mobil) sudah jadi Aldebaran, sampai sini (lokasi syuting), sampai gue pulang," beber Arya Saloka.

"Aldebaran orang yang gak banyak omong juga kan. Ketemulah sama orang enggak bisa ngomong. Enggak ngobrol jadinya. Ketemu di set doang dan enggak pernah yang 'nanti kita gini, kita gini' gak pernah sama sekali. Sampai detik ini juga gak pernah," lanjutnya.

Namun, lama-kelamaan Arya Saloka mulai memperlihatkan dirinya yang asli. Sehingga bersama pemain-pemain lain Arya Saloka banyak bercanda.

Arya Saloka Pernah Terpikir Untuk Pensiun

instagram/arya.saloka
Foto : instagram/arya.saloka

Lebih lanjut, keduanya berbicara tentang karier di dunia entertainment. Arya mengungkapkan bahwa dirinya tidak menyangka bisa sampai di posisi yang sekarang ini. Sebab pria kelahiran tahun 1991 itu memiliki prinsip untuk bekerja dengan maksimal.

Selama kurang lebih sembilan tahun berkarier, Arya tidak menampik bahwa dirinya pernah terpikir untuk berhenti. Jika tidak berakting, Arya sudah terpikirkan untuk terjun ke dunia bisnis.

“Capek aja, tapi kayak enggak bisa dilawan juga. Mungkin kayak sudah mendarah daging. Karena keluarga gue juga banyak yang seniman,” tuturnya.

Jika nanti dirinya memutuskan untuk pensiun dari dunia hiburan, Arya Saloka mengatakan tidak akan kembali lagi. Maka penting bagi dirinya memberikan yang terbaik dalam setiap karyanya.

Sementara itu, akting Arya Saloka dan Amanda Manopo masih terus bisa disaksikan di sinetron Ikatan Cinta. Meskipun keduanya sempat minim komunikasi pada awalnya, namun chemistry mereka saat berakting berhasil memukau penonton setianya.

Baca Juga: Tajir, Ini Sumber Pendapatan Arya Saloka Pemain Sinetron Ikatan Cinta

Topik Terkait