“Dari 2018 sampai sekarang, dia tidak ada sopan santunnya. Kalau datang, di rumah kan saya sudah persilakan, kelima kalinya main kan saya terima dengan lapang dada. Jadi, lima kali datang saya persilakan masuk, malah saya peluk itu orang. Tapi, kelima kalinya itu datang jam 8 sampai subuh, pagi langsung pulang, tidak minta permisi sama saya,” ujar Nursyah.
Sejak saat itu, Nursyah mengatakan bahwa putrinya itu berubah, misalnya dengan pergi pada pagi hari dan pulang tengah malam. Sebagai orangtua, dia ingin agar Arie meminta izin terlebih dahulu jika mengajak putrinya pergi.
“Indah itu berubah total, dari yang tidak pernah keluar, tidak pernah tengah malam keluar. Langsung dari belajar gitar, alasannya itu, sampai ambil sepatu. Tapi, si kriting ini dia licik, dia jahat orang ini dari 2019,” ujarnya.
Tahu Kabar Bakal Menikah Via Telepon
Ketika disinggung perihal restu untuk menikah, Nursyah mengungkapkan bahwa pada bulan Desember 2020, Indah menelepon ayahnya – suami Nursyah, untuk memberitahukan soal penikahan. Berdasarkan penuturan sang suami, kabar ini disampaikan via telepon.
“Menurut papinya itu si Indah ini (bilang), 'papi, minta tolong Indah mau kawin tanggal 12 bulan depan' katanya. Bagaimana caranya itu mau kawin tidak ada bagaimana-bagaimana. Maksudnya papinya itu, orangtuanya datang ke papinya atau kakaknya,” beber Nursyah.