img_title
Foto : Instagram/@robclintonkardinal
Instagram/@robclintonkardinal
Foto : Instagram/@robclintonkardinal

Rob merasakan beban setelah dirinya diketahui positifnya terpapar COVID-19. Sebab, orang-orang yang bertemu dengan dirinya harus ikut menjalankan tes swab. Dia juga mencari tahu siapa saja yang bertemu dengannya dalam kurun waktu seminggu terakhir. Dokter Tirta pun ikut mempertanyakan kondisi Chelsea Islan.

“Untuk sekitarmu kayak Chelsea sudah swab juga?,” tanya dokter Tirta.

“Aman, semuanya udah swab dan semuanya negatif. Itu yang bikin panik sih orang-orang terdekat,” jawab Rob Clinton.

Atas kondisi yang dialami, Rob Clinton Kardinal merayakan hari Natal dalam kondisi isolasi mandiri. Perayaan kelahiran Kristus 2020 ini akan selalu ada dalam ingatan Rob karena dia memperingatinya sendirian.

Lebih lanjut, dokter Tirta memberikan saran hal yang bisa dilakukan oleh Rob Clinton. Mulai dari mengkonsumsi suplemen, mengkonsumsi makanan tinggi protein atau minum jamu. Rob Clinton Kardinal juga mengaku memperhatikan asupan makanan dan tetap melakukan olahraga ringan.

Sementara itu, atas kabar kurang menyenangkan dari Rob Clinton Kardinal, ibunda Chelsea Islan, Samantha Barbara terlihat memberikan dukungannya. Melalui akun Instagram milikinya, @samantha_barbara26, dia mendoakan agar Rob Clinton Kardinal bisa lekas pulih dari COVID-19.

Topik Terkait