img_title
Foto : Instagram

Deddy Corbuzier, sebagai mantan suami pertama Kalina Oktarani mengaku mendukung hubungannya dengan Vicky. Namun mentalist berusia 43 tahun ini menganggap keputusan menikah Kalina dan Vicky terlalu cepat. Deddy menyatakan jika dirinya tidak percaya pada pandangan pertama, ia memaknainya sebagai napsu belaka.

“Nah kalau tanyanya sama gua. Menurut gua, terlalu cepat. Kenapa terlalu cepat? Kan Kalina nya ini nikahnya bukan baru sekali. Sudah berkali-kali. Gua tidak percaya dengan cinta pada pandangan pertama. Pandangan pertama menurut gua pribadi, pandangan pertama bukan cinta itu napsu atau kepentingan,” ungkap Deddy Corbuzier dilansir IntipSeleb dari YouTube Crazy Nikmir Real yang diunggah pada Sabtu, 19 Desember 2020.

Ia pun mencontohkan dirinya yang masih betah berpacaran dengan Sabrina Chairunnisa selama 7 tahun. Pria dengan nama asli Deddy Cahyadi Sunjoyo ini menyatakan banyak pertimbangan dan paham tentang rasanya gagal menjalani bahtera rumah tangga.

“Gua pernah gagal dan itu capek. Di Amerika banyak loh orang yang hidup tanpa menikah. Dan lebih langgeng daripada orang yang menikah dan banyak banget. Itu kalau di Amerika,” lanjutnya.

Ogah Dihubungkan

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Lebih lanjut, Deddy Corbuzier mengatakan tidak ingin dibawa-bawa dalam hubungan Kalina Oktarani dan Vicky Prasetyo. Pasalnya, ia telah lama bercerai dengan Kalina yakni tahun 2013 silam. Setelah itu, Kalina justru menikah lagi sebanyak dua kali dan berakhir dengan perceraian kembali.

Topik Terkait