Kehilangan sosok Vanessa Angel membuat Bibi Ardiansyah juga harus bisa turut menjadi seorang ibu untuk Gala. Meski, berjauhan ternyata Vanessa juga masih sering menghubungi Bibi melalui wartel dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.
"Gala lagi rewel banget, gua jadi bapak sekaligus ibu setiap hari kalau bisa telfonan, Vanessa kan kalau telfon lewat wartel terus ya sesekali gua dengerin suara Vanessa ke Gala dia kayak bingung mamahnya dimana, mungkin karena dia anak belum lima bulan dia mulai nyari," katanya.
Sayangnya, semenjak COVID-19 membuat Bibi Ardiansyah dan Gala tidak dapat datang ke Rutan untuk menjenguk Vanessa Angel. Diketahui, Vanessa Angel akan bebas dari penjara pada 16 Februari 2021.
Baca juga: Vanessa Angel Serahkan Diri ke Penjara, Kondisi Bayinya Menyedihkan