img_title
Foto : Instagram/@baimwong

IntipSeleb – Kebaikan Baim Wong dalam membagi-bagi hadiah hingga sejumlah uang disalah gunakan oleh oknum tak bertanggung jawab. Pasalnya, terdapat Baim Wong palsu yang mengatasnamakan dirinya dan melakukan penipuan online.

Melihat seseorang yang mengatasnamakan dirinya, suami Paula Verhoeven itu kesal. Baim Wong meminta orang-orang waspada atas modus penipuan online yang sering terjadi. Lantas bagaimana tanggapan Baim Wong selengkapnya terkait penipuan ini? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Richard Kyle Sindir Keras Baim Wong Soal Video Monyet Dililit Ular

Penipuan Atas Nama Baim Wong

Instagram/baimwong
Foto : Instagram/baimwong

Baim Wong terkenal sebagai salah satu artis yang gemar bersedekah. Mantan kekasih Marshanda itu kerap kali berkeliling kota mencari orang-orang yang membutuhkan untuk diberikan hadiah berupa uang atau sebagainya. Namun sayang, kebaikan pria berusia 39 tahun itu disalahgunakan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab.

Kepolisian Team Tiger, menemukan salah satu penipuan yang mengatasnamakan Baim Wong. Penipuan ini dilakukan seorang pria yang menawarkan sejumlah hadiah lalu meminta transfer uang kepada korban. Hal ini membuat Baim Wong bereaksi dan menyinggung soal dosa yang dilakukan pelaku.

Topik Terkait