IntipSeleb – Kabar gembira datang dari rumah produksi Miles Films. Sekuel dari film Petualangan Sherina yang bertajuk Petualangan Sherina 2 akhirnya dalam proses penggarapan. Sama seperti 20 tahun lalu, Sherina Munaf dan Derby Romero kembali beradu akting di film ini.
Tidak hanya itu, film Petualangan Sherina juga bakal hadir dalam versi animasi. Dua kabar ini diumumkan oleh Miles Films melalui akun media sosial mereka. Berikut berita selengkapnya.
Baca Juga: Derby Romero dan Sherina Reuni, Bakal Ada Petualangan Sherina 2?
Sherina Munaf dan Derby Romero di Petualangan Sherina 2
Petualangan Sherina (2000) menjadi film musikal anak-anak yang populer pada masanya. Film garapan sutradara Riri Riza ini diperankan oleh Sherina Munaf sebagai Sherina dan Derby Romero sebagai Sadam.
Berdasarkan unggahan di akun Instagram @milesfilms, dipastikan Sherina dan Derby kembali bermain dalam film Petualangan Sherina 2. Selain keduanya, hampir semua kru inti dari Petualangan Sherina turut terlibat di sekuel ini.
Bersamaan dengan pengumuman tersebut, turut diunggah video singkat yang memperlihatkan dua karakter utama film, Sherina dan Sadam. Keduanya berjalan dari arah yang berlawanan kemudian saling melirik. Video ini seakan mengingatkan dengan salah satu adegan di Petualangan Sherina tepat sebelum lagu Jagoan dimulai.
Sherina Munaf Jadi Pemain dan Penata Musik
Kali ini, Sherina Munaf tidak hanya kembali berakting. Perempuan kelahiran 11 Juni 1990 itu turut mengambil peran di belakang layar. Dia ikut terlibat dalam pengembangan cerita serta menjadi komposer dan penata musik Petualangan Sherina 2. Sebelumnya, posisi ini dipegang oleh almarhum Elfa Secioria.
Kakak kandung Sherina, Virania Munaf, juga mengambil peran dalam film ini. Virania Munaf turut mengambangkan cerita dan menjadi co-writer skenario bersama Jujur Prananto, Mira Lesmana dan tentu saja, Riri Riza.
Ada Petualangan Sherina Versi Animasi
Selain kabar mengenai Petualangan Sherina 2, Miles Films juga mengumumkan bahwa akan tayang film Petualangan Sherina dalam versi animasi. Film yang menyasar target penonton anak-anak ini akan bercerita tentang perkenalan pertama Sherina dan Sadam.
Persiapan film Animasi Petualangan Sherina ini mulai dikerjakan sejak Mei 2020 dan tengah memasuki tahap akhir dari pengembangan desain animasi karakter. Dalam proses pengerjaannya, Miles Animation bekerjasama dengan Langit Animasi di Jakarta sebagai Project Leader yang berkolaborasi dengan Hompimpa Animation dari Surabaya dan Afterlab Bandung.
Antusiasme Fans
Pengumuman yang disampaikan lewat Instagram itu sampai saat ini sudah mendapat lebih dari seribu komentar. Banyak dari penggemar yang merasa antusias, namun ada juga justru kagum dengan Sherina yang seakan tidak terlihat menua.
“Kenapa si Sherina mukanya gitu aja dari kecil sampe udah segeda ini ya Allah.. tetap cute menggemaskan,” tulis netizen.
“Makasih banget aku sama kakakku hampir tiap hari nonton Petualangan Sherina dari aku kecil sampe sekarang. Sampe dialog dan lagu lagunya hampir hafal semua. Thanks bangeeet, akhirnya yang ditunggu datang juga,” ungkap netizen lain.
“Wajahnya masih sama nostalgia,” tulis warganet.
“Haaaaahhh mau nangis banget super excited,” ungkap salah satu pengguna Instagram.
Jadwal Tayang
Film Petualangan Sherina tayang pada 7 Juni 2000 silam, setelah dua dekade akhirnya sekuel yang dinantikan bakal tayang. Buat kamu yang sudah menantikan Petualangan Sherina 2 harap bersabar, ya.
Saat ini, film sekuel itu sedang memasuki tahap casting akhir dan persiapan rekaman serta koreografi. Rencananya, Petualangan Sherina 2 ataupun Animasi Petualangan Sherina tayang pada akhir tahun 2021 mendatang.
Petualangan Sherina yang diperankan oleh Sherina Munaf dan Derby Romeo meninggalkan kesan yang mendalam bagi penontonnya. Maka tidak mengherankan jika Petualangan Sherina 2 menjadi film yang dinantikan penayangannya.
Baca Juga: Fakta Film Disney Raya and the Last Dragon, Indonesia Jadi Inspirasi