“Kepada istri saya tersebut saya menyatakan sebagai berikut. Apabila saya. Satu, meninggalkan istri saya selama 2 tahun berturut-turut. Dua, tidak memberikan nafkah wajib 3 bulan lamanya. Tiga, menyakiti badan atau jasmani istri saya. Atau empat, membiarkan atau tidak mempedulikan istri saya selama enam bulan atau lebih,” lanjutnya.
Kemudian Taqy Malik mengatakan jika hal-hal tersebut dilakukan, maka sang istri berhak menjatuhkan talak (cerai) kepada Taqy Malik. Kemudian jika Serrel Thalib memberikan rukyah, maka uang tersebut akan diberikan kepada badan zakat nasional untuk keperluan sosial.
Taqy Malik Beri Hadiah Lantunan Ayat Suci Alquran
Setelah membacakan perjanjian nikah, tampaknya Taqy Malik masih memiliki kejutan untuk sang istri. Pengusaha kelahiran 1997 itu memberikan hadiah berupa lantunan ayat suci Alquran surat Al-Baqarah. Seraya menggandeng sang istri, Taqy Malik memberikan hadiahnya.
“Istri saya akan mulai memperjuangkan bareng-bareng agar bisa membuat keluarga sakinah mawadah wa rahmah. Insyaallah,” ucap Taqy Malik seraya menahan nangis.
Setelah membacakan beberapa ayat surat Al-Baqarah, Taqy Malik mengungkapkan alasannya memberikan hadiah itu kepada sang istri. Menurut CEO Taqychan Group itu, surat Al-Baqarah diharapkan menjadi awal yang terbaik untuk semuanya.