Nikita Willy pun mengaku pernikahan impiannya terwujud di hari bahagianya. Sejak dulu, pemain sinetron Cinta Buta ini memang ingin menikah dengan memakai sunting dengan kebaya berwarna merah marun.
"Aku punya wedding dream dari dulu pengen banget pake sunting dan pakai baju warna merah marun. Jadi kayak aku bilang sama wedding stylish-nya aku pengennya ini ini ini, akhirnya dia mewujudkannya seperti ini," ujar Nikita.
Rencanakan Travelling
Saat ditanya tentang rencana mereka setelah menikah, Nikita Willy dan Indra Priawan kompak mengatakan kalau mereka ingin pergi liburan. Sejak sebelum menikah, Indra dan Nikita memang sudah sering bepergiaan bersama. Hal itu yang akan mereka wujudkan setelah pandemi COVID-19 berakhir.
"Yang jelas setelah ini kita akan merencanakan banyak plan travel sih," tandas Indra Priawan.
Nikita Willy dan Indra Priawan kini telah resmi menjadi sepasang suami istri setelah melewati prosesi pernikahan pada hari ini, Jumat, 16 Oktober 2020. Indra Priawan memberikan mahar berupa satu set perhiasan emas seberat 75 gram dengan bertahtakan berlian 9 karat.