img_title
Foto : Instagram/lutfiagizal

Langsung saja unggahan Sarjana Psikologi itu mendapatkan berbagai respons. Kebanyakan netizen menilai jika Lutfi Agizal seperti mendukung DPR. Tak ayal, Lutfi Agizal langsung menerima cacian hingga makian pedas.

Lutfi agizal pake ngedukung DPR,” tandas sebuah akun.
“Si lutfi makin caper aja anj**g bngt kesel da gua,” kata warganet.
Ayo report akun DPR dan akun lutfi,” ajak salah satu netizen.

Membela Diri

Instagram/lutfiagizal
Foto : Instagram/lutfiagizal

Melihat aksinya yang menuai kecaman berbagai pihak, pria yang pernah ikut ajang Take Me Out Indonesia ini langsung membela diri. Lutfi Agizal beralasan jika akun DPR hilang, maka rakyat tidak tahu hasil pekerjaan mereka. Ia juga menyindir, selama ada akun DPR saja, masyarakat tidak bisa melihat hasil kerja.

“Kita kawal apa kerjanya melalui platform social media. Kita kawal bersama kinerjanya bapak-ibu yang terhormat itu!! kalau kinerjanya buruk kita ingatkan! Makin gak kedeteksi kerjanya apa kalau akun social medianya jadi hilang,” lanjut Lutfi Agizal seraya menambahkan tagar #DPRDariRakyat dan #Merdeka.

Tak hanya itu, pria kelahiran 21 Oktober 1994 ini kembali menekankan jika ia tidak mendukung keputusan DPR terkait UU Cipta Kerja. Namun sebagai rakyat, Lutfi Agizal merasa dapat mengkritik DPR melalui akun Instagram. Oleh karena itu, jangan sampai akun Instagram resmi wakil rakyat itu hilang.

Topik Terkait