IntipSeleb – Rizky Billar kembali kepergok bermesraan dengan Lesti Kejora. Hal itu terungkap dari foto yang beredar di media sosial memperlihatkan Billar dan Lesti tengah bergandengan mesra di sebuah klinik.
Terkait foto yang beredar di media sosial, Rizky Billar pun angkat bicara. Menurutnya, foto itu benar adanya karena memang beberapa waktu lalu, Lesti sempat mengantar dirinya ke klinik mata.
Publik pun semakin dibuat penasaran dengan kelanjutan hubungan mereka. Saling perhatian satu sama lain, lantas apakah ini pertanda jika hubungan keduanya semakin serius? Simak artikel berikut ini.
Baca Juga : Lengket sama Lesti Kejora, Rizky Billar Bicara Pernikahan Impian
Sakit Mata
Kabar kurang menyenangkan datang dari Rizky Billar. Pasalnya sudah tiga hari belakangan artis berusia 25 tahun itu menghilang dari layar kaca. Bukan liburan, ternyata pesinetron yang kini menjajal dunia presenter ini tengah mengalami sakit mata. Hal itu berawal ketika dirinya tak sengaja bersentuhan dengan kakaknya yang terlebih dahulu tertular penyakit mata.
"Kabarnya alhamdulilah baik, cuma saya lagi sakit mata. Menurut diagnosa dokter, saya tertular kakak saya. Kebetulan kakak saya duluan sakit mata. Kita bersentuhan terus gatal di mata saya. Saya kucek-kucek pake tangan jadi menyebar," ujar Rizky Billar dilansir IntipSeleb dari kanal YouTube KH Infotainment pada Minggu, 4 Oktober 2020.
Gandengan Mesra
Rizky Billar akhirnya buka suara terkait foto mesra dengan Lesti Kejora yang beredar di media sosial. Menurut aktor asal Medan ini, foto tersebut diambil saat ia tengah periksa ke klinik. Terlihat dalam foto yang beredar pada Minggu 4 Oktober 2020, Rizky Billar dan Lesti Kejora bergandengan mesra berada di sebuah ruangan klinik. Serasa dunia milik berdua, Billar dan Lesti nampak tak sungkan memamerkan kedekatan mereka satu sama lain.
Billar pun menceritakan awal kejadian mengapa pergi bersama Lesti. Menurutnya, kala itu mereka tengah syuting bersama di program religi. Lebih lanjut, sahabat Harriz Vriza ini menegaskan jika kepergiannya kala itu ditemani oleh asisten Lesti.
"Iya ditemenin dede juga, asistennya juga. Kebetulan kita lagi syuting program religi. Pada saat itu mata saya banyak ngeluarin air, akhirnya saya inisiatif untuk ke klinik di Jakarta," ujarnya.
Bentuk Perhatian Lesti Kejora
Terkait penyakit mata yang tengah dideritanya, Rizky Billar mengaku mendapat perhatian dari Lesti Kejora. Hal itu terbukti ketika mantan kekasih Rizki DA tersebut memperhatikan air mata dirinya yang terus bercucuran ketika sedang syuting. Tak tega dengan cowok yang kini tengah dekat dengannya kesakitan, akhirnya Lesti menemani Billar untuk periksa ke dokter.
"Ya dia (Lesti) prihatin lah. Dia juga perhatiin saat ngehost (di program religi) itu air mata saya bercucuran terus, makanya saya pakai kacamata terus," kata Billar.
Di tengah jadwal syuting yang padat, pria kelahiran 12 Juli 1996 ini memutuskan untuk rehat sejenak dari syuting. Pasalnya kondisi yang tidak memungkinkan saat ini membuat dirinya takut akan berimbas pada kerjaannya nanti.
"3 hari (suruh istirahat) dulu. Cuma setelah dari dokter, saya minta izin dulu gak bisa izin syuting. Daripada saya terlalu maksain entar imbasnya buat kerjaan kedepannya kan," tambahnya.
Seperti diketahui Rizky Billar dan Lesti Kejora kini tengah disibukkan menjadi pembawa acara di program Tasbih yang tayang di Indosiar. Program religi tersebut menampilkan Ustaz Subki Al-Bughury sebagai penceramah.