img_title
Foto : Instagram/erinagudono

Dirintis sejak tahun 2017, Sang Pisang saat ini sudah tersebar ke 25 kota dengan lebih dari 73 outlet. Tidak sendiri, Kaesang membangun usaha ini bersama Ansari Kadir dan ratusan karyawannya.

Selain pisang nugget, Sang Pisang saat ini juga menjual bomboloni, pisang pop, bahkan beberapa minuman.

2. Mangkokku

Bersama Chef Arnold, Kaesang Pangarep membuka restoran bernama Mangkokku, saat masuk ke mall, Anda tentu tidak akan kesulitan menemukan usaha satu ini.

Dibandingkan usaha kuliner lainnya, jka dilihat dari media sosial, bisnis Kaesang Pangarep Mangkokku ini memang tampak yang masih cukup aktif sampai sekarang.

3. Persis Solo

Seperti diketahui, sejak tahun 2021, Kaesang Pangarep telah “membeli PT Persis Solo”. Sampai awal bulan Januari 2024 lalu, Kaesang masih memperkenalkan dirinya sebagai pemilik persis Solo sekaligus ketua Umum PSI.

Topik Terkait