"Abidzar pernah nanya ke saya 'apakah harus berjilbab?," kata Umi Pipik menirukan pertanyaan Abidzar.
Umi Pipik mengaku tidak masalah jika Abidzar membawa calon istri yang belum berhijab, namun ia mengharapkan kalau menantunya kelak akan segera berhijab ketika mulai berumah tangga.
"Akhirnya saya bilang gini, semuanya proses. Dulu umi sewaktu nikah sama abi kamu belum pake jilbab, tapi proses, cuma ya prosesnya jangan lama-lama. Disaat kamu sudah menjadi suami, istilahnya kamu membeli istri kamu, dan lahir batin istri kamu, kamu tanggungjawab," ujar Umi Pipik.
Anjurkan Abidzar Untuk Tuntun Istri Agar Menutup Aurat
Umi Pipik menjelaskan jika dalam agama Islam, wanita yang belum berhijab dan sudah menikah bisa menjerumuskan laki-laki terdekatnya ke neraka.
"Dan seorang perempuan apalagi istri jika dia terlihat saja auratnya maka dia mampu membawa 4 laki-laki dalam neraka, satu suaminya, dua ayahnya, tiga pamannya, 4 anak laki-lakinya, diborong semua. Makanya umi enggak mau kamu berat di akhiratnya," jelas Umi Pipik.