img_title
Foto : Biro Pers Sekretariat Presiden

Selain itu, acara penurunan bendera negara Sang Merah Putih juga akan dilaksanakan di kedua lokasi, yakni pada pukul 17.00 WITA di IKN dan pukul 16.00 WIB di Jakarta.

Hadirkan Hiburan

Tangkap layar YouTube
Foto : Tangkap layar YouTube

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Istana Presiden, Yusuf Permana, menyatakan bahwa tata upacara militer atau acara pokok tidak akan mengalami perbedaan yang signifikan di kedua lokasi. Namun, kearifan budaya lokal akan sangat diutamakan dalam acara hiburan.

"Kami akan menampilkan kesenian dari DKI Jakarta dan provinsi-provinsi di Kalimantan, serta hiburan dari para kreator yang membanggakan," ujar Yusuf.

Untuk tamu undangan, mereka dibagi menjadi dua kelompok, yaitu yang hadir di Istana Negara IKN dan Istana Merdeka Jakarta. Di IKN, tamu undangan termasuk Presiden dan Ibu Negara, mantan presiden, presiden terpilih, para pimpinan lembaga negara, menteri, panglima, kapolri, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh budaya, hingga masyarakat umum dan para pekerja di IKN. Sementara di Istana Merdeka Jakarta, undangan meliputi Wakil Presiden, wakil presiden terpilih, para menteri, pejabat TNI, Polri, ASN, dan masyarakat sekitar.

"Kami berharap masyarakat Indonesia turut mendoakan agar seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan sukses, sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam merayakan HUT RI dengan penuh suka cita," pungkasnya.

Topik Terkait