img_title
Foto : Istimewa

IntipSeleb – Penggemar film horor di Indonesia bersiaplah, karena film terbaru dari sutradara terkenal Anggy Umbara, Kromoleo #Teror1malam, akan menghantui layar bioskop mulai tanggal 22 Agustus 2024.

Film ini diproduksi oleh Imperial Pictures bekerja sama dengan Pilar Film dan Umbara Brothers, mengangkat legenda urban khas Jawa Tengah yang bakal bikin merinding.

Sinopsis Kromoleo

Istimewa
Foto : Istimewa

Kromoleo bercerita tentang Zia (Ratu Sofya), seorang gadis yang memutuskan untuk mengunjungi makam ibunya di desa, meskipun sudah dilarang oleh kakeknya, Danang (Tio Pakusadewo). Kehadiran Zia di desa memicu kemunculan kromoleo, yaitu rombongan hantu pengangkut keranda mayat. Konon, siapa pun yang melihat langsung kromoleo akan mati. Di tengah ketegangan yang memuncak, Zia bersama temannya, Dika (Abun Sungkar), menuntut penjelasan dari kakeknya tentang alasan pelarangan tersebut, hingga akhirnya mereka berhadapan langsung dengan kromoleo dan terungkaplah misteri yang selama ini disembunyikan.

Latar belakang kisah kromoleo ini berakar pada sebuah legenda lokal yang dikenal di daerah Jawa Tengah, tepatnya Desa Majenang, dan dikombinasikan dengan elemen ilmu rawa rontek, ajian yang memungkinkan seseorang kebal terhadap senjata dan tidak bisa mati selama ia masih menginjakkan kakinya di tanah. Kombinasi ini menjadikan Kromoleo sebagai sajian horor yang sarat nilai-nilai kedaerahan dan kental dengan nuansa tahun 90-an.

Miliki Kedekatan Emosional

Topik Terkait