IntipSeleb – Suami dari selebgram ternama Cut Intan Nabila, Armor Toreador, yang pengusaha di Bogor telah diamankan pihak kepolisian. Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang melibatkan Armor menarik perhatian publik setelah video kekerasan itu viral di media sosial.
Pada Selasa, 13 Agustus 2024, Cut Intan Nabila mengunggah video mengejutkan yang memperlihatkan Armor melakukan kekerasan fisik terhadap dirinya. Dalam video tersebut, Armor terlihat memukul, menendang, dan mencekik Intan. Bahkan, bayi mereka yang berada di kasur juga terkena tendangan dari Armor.
Dalam keterangannya, Intan mengungkapkan bahwa kejadian tersebut bukanlah pertama kalinya ia menjadi korban KDRT.
"Ini bukan pertama kalinya saya mengalami KDRT, ada puluhan video lain yang saya simpan sebagai bukti," ujar Intan.
Intan juga menyingkap bahwa selama pernikahan mereka, Armor sudah berkali-kali berselingkuh dengan berbagai wanita, termasuk beberapa teman dekatnya.
Saran Ibu Armor
Kapolsek Sukaraja, Kompol Birman, mengonfirmasi bahwa saat ini kasus KDRT yang dialami Cut Intan Nabila sedang ditangani oleh Unit PPA Polres Bogor. Menurut Birman, ibunda Armor sempat menyarankan anaknya untuk keluar rumah sementara guna menghindari pertengkaran lebih lanjut.
"Iya (tidak melarikan diri) sementara seperti itu. Ibunya menyampaikan disuruh keluar dulu biar tidak terjadi pertengkaran di antara mereka," ujar Birman kepada wartawan, Selasa 13 Agustus 2024.
Tidak Kuat Menahan Diri
Armor Toreador kini bergelut sebagai pengusaha muda di bawah naungan HIPMI Kabupaten Bogor, menjadi sorotan publik bukan karena prestasinya, melainkan karena skandal yang melibatkan dirinya.
Cut Intan Nabila sendiri, yang selama ini dikenal sebagai selebgram dengan ribuan pengikut, akhirnya memutuskan untuk mempublikasikan kejadian tragis ini setelah bertahun-tahun mencoba menutupi masalah rumah tangganya.
"Saya seorang diri tidak pernah membuka aib rumah tangga saya, saya jaga martabatnya, hari ini saya sudah tidak bisa menahan semua sendiri," ujar Intan.