Korea Selatan – Sehubung dengan kepopulerannya usai tampil pada ajang Olimpiade Paris 2024, di internet beredar deretan potret lawas Kim Yeji, atlet panahan Korea Selatan.
Potret Kim Yeji yang kala itu masih duduk di bangku SMA sontak saja langsung ramai menjadi sorotan netizen. Intip yuk selengkapnya.
Foto Lawas Kim Yeji
Korea Shooting Federation memberikan beberapa foto lawas Kim Yeji yang diambil pada tahun 2010 ketika ia masih duduk di bangku SMA.
Dalam potretnya terlihat begitu fokus membidik targetnya dengan posisi tangannya yang dimasukkan ke dalam kantong celana. Pose Kim Yeji saat fokus tampak begitu keren dan seolah telah tercium aura bahwa di masa depan ia akan menjadi salah satu atlet penembak kebanggan Korea Selatan.
Penampilan Kim Yeji
Saat beraksi mewakili negaranya Korea Selatan di Olimpiade Paris 2024 dalam cabang olahraga menembak, Kim Yeji tampil dengan gaya rambut bob pendek, setelan berupa jaket dan topi, serta kacamata khusus untuk penampilannya di ajang olahraga bergengsi dunia ini.
Selain itu di tengah penampilannya yang disebut garang, Kim Yeji membuat salah fokus karena membawa gantungan boneka gajah di pinggulnya yang disebut-sebut sebagai jimat keberuntungan.
Gaya Kim Yeji ketika mengarahkan pistol ke target sasaran menarik perhatian penonton dan dinilai sangat cool serta mengingatkan akan karakter yang ada dalam film-film.
Kim Yeji membawa medali perak dalam nomor pistol udara 10 meter untuk kategori putri di Olimpiade Paris 2024.