img_title
Foto : Berbagai Sumber

Amerika Serikat Lisa BLACKPINK dikabarkan baru saja membeli rumah di kawasan elit Baverly Hills, California, Amerika Serikat.

Rumah bergaya klasik dengan berbagai fasilitas modern bintang lima yang dibeli idol Kpop asal Thailand tersebut digadang-gadang mencapai harga USD3,95 juta, atau jika dirupiahkan sekitar Rp63,8 miliar.

Baverly Hills menjadi salah satu lokasi incaran para selebriti dunia serta pengusaha untuk memiliki rumah. Lantas, mengapa investasi properti masih menjadi favorit sampai saat ini? Simak yuk penjelasannya lewat ulasan berikut.

Penampakan Rumah Lisa BLACKPINK

Mansion Global
Foto : Mansion Global

Usai sebelumnya kedapatan memiliki mobil Mercedes-AMG G63 Mansory (G-Class) yang hanya ada 10 unit di dunia seharga Rp7.8 miliar, kali ini Lisa BLACKPINK dikabarkan baru saja membeli rumah mewah di kawasan elit Amerika Serikat.

Lisa BLACKPINK dikatakan membeli rumah seharga Rp63,8 miliar di Baverly Hills, California, Amerika Serikat yang memiliki luas tanah 1,3 hektar.

Rumah mewah bergaya klasik dengan sentuhan modern tersebut dikatakan dibangun pada tahun 1924 dan telah melalui proses renovasi.

Lisa BLACKPINK dikabarkan membeli rumah tersebut pada pertengahan Maret 2024 lalu, dengan dilengkapi berbagai fasilitas mewah, diantaranya 4 kamar tidur, garasi, serta halaman yang luas sehingga menjaga privasi sang pemilik.

Firma desain House of Rolison yang berbasis di Los Angeles dan merupakan penjualnya membeli properti tersebut di tahun 2023 lalu senilai USD2,36 juta.

Kurang lebih selang 1 tahun, rumah mewah itu mengalami kenaikan harga jual yaitu menjadi USD3,95 juta usai dilakukan renovasi.

Alasan Investasi Properti Jadi Favorit Para Selebriti

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Kenaikan harga properti yang signifikan setiap tahunnya menjadi salah satu alasan para selebriti dunia gemar melakukan investasi di bidang properti, terlebih jika properti berada di kawasan-kawasan strategis.

Properti bisa menjadi passive income, yaitu pendapatan yang diperoleh dengan melakukan aktivitas minim, atau tidak secara terus-menerus. Dengan kata lain, properti bisa mendatangkan penghasilan meski sang pemilik tidak melakukan pekerjaan rutin setiap harinya.

Tidak hanya itu, investasi properti juga bisa menjadi pemasukan ekonomi atau sebagai modal usaha untuk kemudian hari ketika selebriti tersebut memutuskan pensiun dari industri entertainment.

Di Indonesia sendiri, para selebriti biasanya melakukan investasi properti dengan membangun kos-kosan, kontrakan, hingga ruko.

Topik Terkait