img_title
Foto : Naver

Ada pula yang mengatakan jika akting Han Hyo Joo terlihat canggung. ‘Terutama saat dia terkejut, seperti dalam sitkom. Alur cerita drama ini begitu menakjubkan, tapi Han Hyo Joo perlu melakukan sesuatu untuk memperbaiki aktingnya’. 

Kesulitan Lee Jong Suk Main Drama W: Two Worlds Apart

MBC
Foto : MBC

Berperan sebagai Kang Chul yang merupakan mantan atlet panahan kaya raya namun hidup di dunia webtoon, Lee Jong Suk sempat curhat mengenai kesulitan yang dihadapinya memerankan karakter tersebut. 

“Karena ini karakter fiksi, aku harus coba membuat perbedaan antara dunia nyata dan dunia fiksi, senyata dan senatural mungkin,” ungkapnya, dalam sebuah wawancara dengan majalah. 

Saking percaya diri dengan kemampuan aktingnya, ia sempat menganggap mudah melakukan syuting pada episode awal drama W: Two Worlds Apart karena kemunculan karakternya masih belum banyak. 

“Aku tidak muncul banyak di awal episode, jadi aku rasa bisa mengatasinya. Aku tidak sadar seiring bertambahnya episode semakin banyak karakterku muncul,” lanjutnya. Lee Jong Suk mengaku bisa melewati tantangan itu berkat bantuan dari lawan mainnya, Han Hyo Joo.

Topik Terkait