img_title
Foto : TvN

Korea Selatan Drama Korea terbaru berjudul Queen of Tears dipastikan tayang tahun 2024 ini melalui saluran tvN.

Queen of Tears merupakan drama bergenre romantis yang mengangkat kisah tentang pasangan suami istri ketika dilanda krisis.

Drama Queen of Tears dimainkan oleh Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won sebagai pemeran utamanya. Intip yuk selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Drama Queen of Tears Tayang 2024 di tvN

tvN
Foto : tvN

Di awal Januari ini, tvN membagikan cuplikan perdana potret karakter Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won untuk drama Queen of Tears.

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won terlihat duduk di taman serta menggambarkan potret keluarga bahagia. Kim Ji Won dengan nyaman bersandar di bahu sang suami Kim Soo Hyun.

Drama Queen of Tears dikerjakan oleh penulis naskah populer Korea Selatan Park Ji Eun, yang sebelumnya telah mengerjakan proyek drama My Love From the Star, The Producers, The Legend of the Blue Sea, Crash Landing on You, dan masih banyak lagi.

Kemudian dua sutradara ternama Korea Selatan yakni Jang Young Woo dan Kim Hee Won bekerja sama menyutradarai drama Queen of Tears.

Jang Young Woo adalah sosok di balik drama Entourage serta Bulgasal: Immortal Souls. Sementara itu, Kim Hee Won merupakan sutradara dari drama The Crowned Clown, Vincenzo, hingga Little Women.

Drama Queen of Tears diperkirakan tayang pada paruh pertama tahun 2024 ini melalui saluran tvN.

Plot Cerita Drama Queen of Tears

Berbagai Sumber
Foto : Berbagai Sumber

Lewat drama Queen of Tears, Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won memainkan peran sebagai sepasang suami istri yang memiliki latar belakang berbeda.

Kim Soo Hyun berperan sebagai Baek Hyun Woo, direktur hukum untuk konglomerat Queens Group. Dia adalah orang paling sukses di desa asalnya Youngdu, dan menjadi kebanggaan warga Youngdu.

Baek Hyun Woo menikah dengan Hong Hae In yang dimainkan Kim Ji Won. Hong Hae In dikenal sebagai sosok wanita elegan yang merupakan putri dari keluarga konglomerat pemilik Queens Group. Karena sikapnya, Hong Hae In juga mendapat julukan sebagai "Ratu Sombong" di Queens Department Store.

Drama Queen of Tears menceritakan kisah antara pasangan suami istri yang harus bertahan di tengah krisis dan rintangan rumah tangga. (bbi)

Topik Terkait