IntipSeleb – Park Bo Gum resmi menjalani wajib militer pada hari ini, Senin, 31 Agustus 2020. Lawan main Song Hye Kyo di drama Encounter ini akhirnya siap mengabdi kepada negara selama kurang lebih dua tahun sebagai tentara angkatan laut sekaligus pemain keyboard dalam band kemiliteran.
Tapi sayang, sejak jauh-jauh hari, Blossom Entertainment selaku agensi yang menaungi Park Bo Gum, telah menghimbau para penggemar untuk tidak mengantar sang aktor ke lokasi markas militer. Hal ini dilakukan atas permintaan Park Bo Gum sendiri, yang menginginkan prosesi pelepasannya dibuat setenang mungkin.
Para penggemar lantas mengungkap kesedihan mereka karena tidak bisa bertemu dengan Park Bo Gum untuk terakhir kalinya. Kendati demikian, beberapa awak media berhasil mengabadikan penampilan terakhir sang aktor sebelum benar-benar masuk wamil. Seperti apa? Simak artikelnya di bawah ini yuk!
Baca Juga: Jelang Wamil Malah Banjir Job, Gini Kata Park Bo Gum
Alasan Park Bo Gum Tidak Ingin Diantar Fans Jelang Masuk Markas Militer
Pada 25 Agustus 2020 lalu, Blossom Entertainment sempat merilis pernyataan resmi terkait prosesi pelepasan Park Bo Gum untuk wajib militer. Pihak agensi menegaskan bahwa para penggemar dilarang untuk mengantar sang aktor ke markas militer karena protokol kesehatan di tengah pandemi virus corona (COVID-19) kian diperketat.