img_title
Foto : Naver

IntipSeleb – Film Korea berjudul Swordsman yang mendaulat Joe Taslim dan Jang Hyuk sebagai pemeran utamanya baru saja merilis trailer perdana. Untuk kali pertama, aktor laga kebanggaan Indonesia tersebut terlibat dalam proyek akting garapan Negeri Ginseng. 

Untuk kesekian kalinya, Joe Taslim membuktikan kualitasnya sebagai aktor internasional. Selain telah diakui kemampuan aktingnya saat mendalami berbagai peran, ia juga disandingkan dengan sederet pelaku seni peran veteran. Tidak hanya Jang Hyuk, Joe Taslim juga beradu akting dengan Jeong Man Sik, Jang Hyun Sung, Kim Yun Tae, hingga Choi Jin Ho.

Lantas seperti apa penampilan Joe Taslim menjelma menjadi pendekar berdarah dingin dalam trailer film Swordsman? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Baca Juga: 5 Fakta Film Swordsman, Joe Taslim Aku Akting sama Jang Hyuk

Peran Joe Taslim dalam Film Swordsman

Sportschosun
Foto : Sportschosun

Joe Taslim berperan sebagai Gurutai, anggota keluarga kekaisaran Qing. Disebutkan bahwa ia memiliki peran penting dalam keseluruhan cerita film Swordsman. Diceritakan dalam periode transisi dinasti Ming-Qing, Tae Yool (Jang Hyuk) adalah pendekar pedang terbaik di Joseon yang ingin hidup dengan membelakangi dunia. 

Namun ketika anaknya bernama Tae Ok (Kim Hyun Soo) diculik oleh Gurutai, dia terpaksa mengangkat pedangnya lagi untuk menyelamatkan putri tercinta. Film Swordsman akan berfokus pada era kerajaan Korea (kolosal), dibalut dengan genre aksi dan mengambil latar belakang masa transisi Dinasti Ming-Qing. 

Trailer Film Swordsman Begitu Intens

Naver
Foto : Naver

Jelang perilisan, pihak produksi akhirnya membagikan trailer perdana film Swordsman. Diawali dengan penampakan para pemain mengenakan pakaian hanbok, yang mana identik dengan era kerajaan Korea. Muncul sosok Tae Yool, mengatakan bahwa dia ingin hidup dengan tenang dengan tidak lagi menjadi pendekar.

Namun suatu ketika, Tae Yool menyadari putri semata wayangnya, Tae Ok, menghilang. Terungkap bahwa Tae Ok diculik oleh orang suruhan Gurutai. Kala itu, situasi negara tengah genting karena adanya perebutan kekuasaan antara dinasti Dinasti Ming dan Qing.

Pada pertengahan trailer film, kita bisa melihat sosok Joe Taslim yang berperan sebagai Gurutai. Untuk pertama kalinya, para penonton menyaksikan langsung sang aktor memiliki rambut panjang sambil mengucap dialog dalam bahasa Jepang. 

Dengan menghilangnya Tae Ok, membuat Tae Yool kembali mengambil pedangnya dan membunuh setiap orang yang menghalangi langkahnya untuk menyelamatkan putrinya. 

Buatku, Tae Ok adalah negaraku,” ujar Tae Yool.

Para Penonton Sayangkan Film Swordsman Tidak Tayang di Indonesia

@opuspictures/Instagram
Foto : @opuspictures/Instagram

Kini, trailer perdana film Swordsman menjadi topik perbincangan hangat di kalangan para penggemar. Untuk para pecinta film Korea, mereka mengaku tidak sabar untuk menyaksikan aksi Joe Taslim beradu pedang dengan Jang Hyuk. 

Sayang, mantan atlet judo ini sempat menyebutkan bahwa film Swordsman kemungkinan besar tidak tayang di bioskop Indonesia. Mengingat angka kasus virus corona (COVID-19) kerap melonjak setiap harinya.

Baca Juga: Jang Hyuk dan 9 Aktor Korea Dijuluki Hot Daddy, Dekat sama Anak

Jika tidak ada perubahan, film Swordsman dibintangi Joe Taslim dan Jang Hyuk dijadwalkan naik layar di seluruh bioskop Korea Selatan pada 17 September 2020 mendatang.

Topik Terkait