Korea Selatan – Dispatch baru-baru ini spill jika berita G-Dragon dan Lee Sun Kyun merupakan kesalahan polisi dalam menangani kasus narkoba. Madam K disebut-sebut sebagai sosok yang rekayasa kasus narkoba mereka hingga namanya dijadikan daftar polisi.
Madam K sendiri merupakan manajer sebuah klub malam di sebuah klub. Yuk intip selengkapnya.
Sosok Madam K yang Disebut Rekayasa Kasus Narkoba G-Dragon BIGBANG dan Lee Sun Kyun
Source: Dispatch
Baru-baru ini, Dispatch spill soal sosok Madam K, terduga dalang di balik kasus narkoba yang menimpa G-Dragon dan Lee Sun Kyun.
Madam K sendiri dikenal sebagai manajer bisnis klub malam G. Meski begitu, wanita itu diduga tidak menangani secara langsung klub malam tersebut.
Sebaliknya, ia hanya pergi ke sana ketika dia memiliki pelanggan, seperti pekerja lepas. Pada Agustus 2023 lalu, Madam K berada dalam krisis.
Wanita tersebut hampir masuk penjara. Dia adalah seorang pecandu narkoba terkenal dengan setidaknya lima hukuman narkoba. Madam K berada dalam situasi di mana dia tidak bisa menghindari penjara.
Saat Madam K menggunakan narkoba dengan pelacur L, mereka ditangkap oleh mantan pacar pelacur tersebut, yakni S yang ingin membalas dendam dan mengatakan akan melaporkan mereka. Ketika Madam K mendengar hal ini, dia membuat rencana untuk menghentikannya.
Diduga, ada sekitar 10 orang yang terlibat dengan kasus narkoba Madam K. Mereka terjerat narkoba dan pemerasan.
Dispatch Sebut G-Dragon dan Lee Sun Kyun Korban Kesalahan Polisi
Lebih lanjut, Dispatch menyebut jika polisi tampaknya hanya mengandalkan kata-kata Madam K dan teleponnya untuk mengumpulkan bukti.
Sehingga pada akhirnya, G-Dragon dan Lee Sun Kyun terlibat dalam kasus tersebut. Padahal, Madam hanya secara sepihak menyebut nama kedua selebriti itu. (bbi)