Korea Selatan – Akhirnya setelah 4 tahun konflik diantara MBC dan Hybe resmi berakhir, pasalnya presiden MBC yaitu Ahn Hyeong dan ketua Hybe yaitu Ban Si Hyuk telah bertemu selama kunjungannya ke MBC Sangam.
Dalam pertemuan tersebut, presiden Ahn menyatakan penyesalannya kepada para artis yang mungkin telah dirugikan oleh praktik produksi yang salah dan ketinggalan jaman di masa lalu. Penasaran seperti apakah informasinya? Yuk, intip di bawah ini.
MBC dan Hybe Akhiri Konflik
Melansir dari YNA pada Senin, 30 Oktober 2023, MBC dan agensi musik Hybe secara dramatis bergandengan tangan dan berdamai setelah sekitar empat tahun. Oleh karena itu, lembaga penyiaran dan industri musik sedang memperhatikan apakah penyanyi Hybe akan kembali tampil di program MBC.
Menurut MBC, Presiden MBC Ahn Hyeong Jun dan Ketua Hybe yaitu Bang Si Hyuk berbicara secara menyenangkan pada hari itu dan Presiden Ahn menyatakan penyesalannya kepada para artis yang mungkin telah dirugikan oleh praktik produksi yang salah dan ketinggalan jaman di masa lalu. Dia juga mengusulkan dialog dengan Hybe untuk membangun praktik produksi tingkat lanjut.
Selain itu, keduanya berbagi pendapat tentang pengembangan K-pop dan K-content dan berencana untuk bersama-sama mengumumkan rencana kerja sama khusus dalam waktu dekat.