img_title
Foto : Se Daily

Korea Selatan – Kabar bahagia datang dari Chen EXO. Dirinya baru saja menggelar resepsi pernikahan pada Minggu, 22 Oktober kemarin.

Dikabarkan jika ketujuh member EXO menghadiri acara tersebut. Yuk intip lebih lengkapnya.

Chen EXO Sukses Menggelar Pernikahan Dihadiri Ketujuh Member EXO

Se Daily
Foto : Se Daily

Menurut industri musik, Chen EXO baru saja menggelar pernikahan dengan sukses yang diadakan di aula pernikahan di Jamsil, Seoul pada tanggal 22 Oktober 2023.

Sementara itu, ketujuh member EXO dikabarkan menghadiri acara resepsi pernikahan tersebut, yakni Baekhyun EXO, Xiumin EXO, Chanyeol EXO, DO EXO, Sehun EXO, Suho EXO, termasuk Kai EXO yang sedang melakukan wajib militer sebagai pekerja sosial.

Chen EXO mendaftarkan pernikahannya pada Januari 2020 lalu dengan seorang non-selebriti bernama Mihee, dan langsung mengumumkan kabar pernikahannya. Dirinya baru berkesempatan untuk melakukan resepsi 3 tahun usai pernikahannya.

Chen EXO kemudian memiliki seorang putri pertamanya pada April di tahun yang sama. Dirinya lalu memiliki putri kedua pada Januari tahun lalu ketika sedang melaksanakan wajib militer.

SM Entertainment Umumkan Pernikahan Chen EXO

TikTok/fairymoon_4k
Foto : TikTok/fairymoon_4k

Hal tersebut telah diumumkan sebelumnya oleh agensi SM Entertainment, meski tidak menyebutkan tanggal pastinya pada 16 Agustus lalu.

“Pernikahan Chen, yang tidak dapat ia selenggarakan karena keadaan, akan diadakan pada bulan Oktober,” kata SM Entertainment, seperti dilansir dari Newsis pada 23 Oktober 2023.

Kabarnya, pesta pernikahan Chen EXO akan digelar secara tertutup dengan dihadiri oleh keluarga, para anggota EXO, serta teman terdekat.

Chen menjadi anggota EXO pertama yang memutuskan untuk menikah. Kendati demikian, ia memutuskan untuk tidak mengumbar kehidupan pribadinya.(prl).

Topik Terkait