“Firma hukum LIWU saat ini sedang memantau postingan yang melanggar hukum (komentar jahat) mengenai aktor MYM Entertainment Lee Min Ho yang berisi serangan pribadi yang tidak masuk akal, pelecehan seksual, penyebaran informasi palsu, dan rumor jahat,” tulis perwakilan dari agensi, dikutip dari Soompi pada Kamis, 13 Agustus 2020.
Siap Ambil Langkah Tegas untuk Berantas Para Komentator Jahat
Tidak hanya idola Kpop, hampir sebagian besar public figure Korea Selatan kerap menjadi sasaran hujatan K-Netz dengan menerima beragam komentar jahat. Tentu saja, masing-masing agensi yang menaungi mereka tidak tinggal diam dan siap mengambil langkah tegas.
Sama seperti yang dilakukan MYM Entertainment, pihak agensi menggandeng lembaga bantuan hukum untuk mengusut komentar jahat yang merugikan sang artis, salah satunya Lee Min Ho. Padahal selama ini, banyak yang mengira bahwasannya aktor kelahiran 1987 tersebut bersih dari serangan haters.
“Kami sedang dalam proses mengumpulkan bukti komentar jahat yang ditulis oleh orang-orang yang telah memposting online di tempat-tempat seperti DC Inside, daum cafe, dan blog, menasihati atau meminta penghapusan, membangun data tentang pemberi komentar jahat, dan mengajukan keluhan kriminal,” kata agensi Lee Min Ho.
Pernyataan lantas ditutup dengan permintaan MYM Entertainment kepada para penggemar untuk mengirimkan bukti komentar jahat terhadap Lee Min Ho yang berhasil mereka temukan di internet.