“Pada hari itu ketika saya tidak dapat bangun, saya mendengar bahwa seseorang dari agensi FNC berada di sisi saya sepanjang malam, dan saya juga bertemu dengan CEO Han Sung Ho. Saya sangat menyukai FNC dan AOA, jadi sangat sulit bagi saya untuk menyerah karena masalah seperti itu," ujarnya dilansir IntipSeleb dari Koreaboo pada Rabu, 12 Agustus 2020.
"Ketika saya mendengar cerita dari sisi CEO Han hari ini, saya merasakan ketulusannya, dan saya menyesal bahwa semuanya harus berubah menjadi seperti ini. Untuk fans yang mengkhawatirkan saya serta teman-teman dan keluarga saya, dan untuk fans AOA yang berjuang karena saya, saya benar-benar minta maaf. Saya akan merenungkan tindakan saya dan menerima perlakuan sehingga ini tidak akan pernah terjadi. Maafkan aku,” kata Kwon Mina.
Intagram Kwon Mina Dihapus
Usai mengunggah foto self harm ke Instagram pribadinya @kvwowv, akun tersebut pun mendapatkan banyak sorotan oleh penggemar K-Pop. Namun saat ditelusuri IntipSeleb, akun Instagram milik Mina tersebut ternyata tidak ditemukan alias telah dihapus.