Korea Selatan – Aktor Korea Selatan, Im Siwan telah berlari sepanjang 19,47 km selama 1 jam 40 menit. Hal itu ia lakukan untuk memperingati rilis film terbarunya yan bertajuk Bostom 1947.
Dalam drama tersebut, Im Siwan berperan sebagai Seo Yun Bok, yang merupakan pelari maraton nasional pertama Korea yang memenangkan Boston Marathon pada tahun 1947. Lantas seperti apakah informasinya? Yuk, intip selengkapnya,
Im Siwan Berlari Sepanjang 19,47 Km
Melansir dari Star News pada 2 September 2023, Im Siwan mengunggah foto melalui akun Instagram pribadinya. Dalam foto yang diunggahnya ia menunjukkan telah menyelesaikan lintasan sejauh 19,47 km dalam waktu 1 jam 40 menit.
Sang aktor berhasil menarik perhatian dengan merilis foto bukti bersama penyanyi Sean, yang merupakan salah satu kru larinya. Im Siwan juga berhasil membuat orang tertawa dengan memasukkan film 1947 Boston, di mana ia tampil sebagai promosi.
1947 Boston adalah film kisah tentang tantangan dan perjalanan menegangkan para pelari maraton untuk berkompetisi di kompetisi internasional dengan mengenakan simbol Taegeuk untuk pertama kalinya setelah pembebasan pada tahun 1947. Film ini dibintangi oleh Ha Jung Woo, Im Siwan, Kim Sang Ho dan Bae Seong Woo.
Dalam drama tersebut, Im Siwan berperan sebagai Seo Yun Bok, yang merupakan pelari maraton nasional pertama Korea yang memenangkan Boston Marathon pada tahun 1947.
Tentang Im Siwan
Im Siwan merupakan penyanyi sekalogus aktor Korea Selatan. Ia merupakan anggota dari boy-band Korea Selatan yaitu ZE:A dan sub grup ZE:A Five.
Im Siwan memang sering menghipnotis para penonton dalam setiap penampilannya, baik di drama maupun di film yang dia bintangi. Dia selalu melakukan beberapa gebrakan melalui karakter-karakter yang baru dan menantang.
Karier aktingnya langsung naik setelah membintangi The Attorney dan serial Misaeng: Incomplete Life. Tidak hanya itu, Im Si Wan juga banyak membintangi berbagai drama maupun film seperti Emergency Declaration, The Merciless, The Attorney, Unlocked dan masih banyak lagi. (rgs)