Korea Selatan – ARMY (fandom BTS) bertanya-tanya mengenai nilai uang perpanjangan kontrak BTS. Kini, sebuah media dan peneliti asal Korea mengungkapkan nilai kontrak dan alasan ketujuh member di bawah naungan BIGHIT Music itu memperpanjang kontraknya.
Penasaran berapa kah jumlah uang yang dikeluarkan untuk memperpanjang kontrak per-member BTS? Yuk, intip artikel di bawah ini!
Harga Perpanjang Kontrak BTS
Dilaporkan bahwa alasan mengapa semua member BTS memutuskan untuk memperbarui kontrak mereka adalah karena mereka memiliki keterikatan yang mendalam sebagai satu tim yang kuat bersama sejak awal hingga nanti. BTS terkenal tidak memiliki hubungan bisnis yang dangkal, tetapi sebagai tim dengan kerjasama yang sangat baik.
"Saat kami (BTS) melalui konflik besar dan kecil serta rasa sakit yang semakin besar bersama, hubungan kami menjadi lebih dekat daripada keluarga, dan kami juga memiliki kebanggaan dan kasih sayang yang kuat terhadap tim bernama BTS,” ungkap leader dari BTS dilansir dalam X @Btschartdailys pada Kamis, 21 September 2023.
Selain itu Kim Hyeyoung, peneliti di Daol Investment & Securities, menyatakan bahwa total uang muka untuk perpanjangan kontrak pertama BTS pada tahun 2018 adalah 7 miliar won (Rp80,4 Miliar). Dengan mempertimbangkan kasus perpanjangan kontrak ke-2 sebelumnya, uang muka eksklusif ini kemungkinan diperkirakan lebih dari 21 miliar won (Rp241,4 miliar) perorang.