Korea Selatan – Park Seo Joon menunjukkan dukungan yang manis untuk IU. Sebelumnya, IU pun sempat mengirimkan dukungan untuk Park Seo Joon.
Namun, kini sang aktor tak mau kalah, terlihat ia mengirimkan 3 food truck sekaligus. Penasaran seperti apakah? Yuk, intip artikel di bawah ini!
Park Seo Joon Kirim Food Truck
Pada tanggal 19 September, IU mengungkapkan melalui Instagram stories bahwa Park Seo Joon telah dengan bijaksana mengirimkan bukan hanya satu, tapi tiga truk makanan ke lokasi syuting drama mendatangnya. Diketahui, IU akan berperan dalam drama yang berjudul ‘You Have Done Well’.
Tampak IU memposting kolase tiga truk dan menandai Park Seo Joon dengan foto lucu. IU juga mengungkapkan rasa terima kasih dan kekagumannya atas kemurahan hati Park Seo Joon.
Dalam foto itu, IU menuliskan kata-kata untuk Park Seo Joon dengan nama karakternya di film terbaru mereka berjudul ‘Dream’.
“Hong Dae oppa ..? Mengapa kamu begitu murah hati..?,” tulis IU dilansir dalam Instagramnya pada Rabu, 20 September 2023.
IU juga memposting foto makanan dari truk, bersama dengan pesan Park Seo Joon yang menyemangati IU dan tim produksi drama‘You Have Done Well’. Selain itu, fans pun dibuat tertawa ketika membaca balasan story IU untuk Park Seo Joon.
Park Seo Joon yang menyatakan bahwa ia telah menyiapkan truk untuk ‘Soon Ae’ yang diperankan oleh IU. Kemudian IU dengan bercanda menunjukkan bahwa nama karakternya dalam ‘You Have Done Well’ sebenarnya adalah Ae Soon bukan Soon Ae.
“Tapi Hong Dae oppa , aku Ae Soon, bukan Soon Ae.Terima kasih. Aku menikmati makanannya, Seo Joon,” tulis IU, sebelum menambahkan emoji lucu.
IU Dukung Park Seo Joon
Sementara itu, pada bulan lalu, 22 Agustus 2023, Park Seo Joon bagikan klip pendek di Instagram Stories-nya. Dalam postingan itu ia mengungkapkan bahwa IU telah mengirim Food Truck ke lokasi syuting drama 'Gyeongseong Creature 2.'
Diketahui, persahabatan IU dan Park Seo Joon terbilang cukup dekat. Walaupun IU sudah dikonfirmasi berpacaran dengan Lee Jong Suk, kedekatannya dengan Park Seo Joon pun tetap harmonis.
Apalagi baru-baru ini keduanya disatukan dalam film yang berjudul ‘Dream’.