img_title
Foto : Twitter.com/plesih_17jp

Korea Selatan – Grup musik di bawah naungan Pledis ini mengkonfirmasi tanggal resmi comeback mereka. Sebelumnya, SEVENTEEN hanya mengabarkan bahwa akan comeback dalam waktu dekat.

Kini, secara tiba-tiba teaser mini album itu pun keluar dengan menunjukkan tanggal rilis. Penasaran kapan waktu rilisnya? Yuk, intip artikel di bawah ini!

SEVENTEEN Akan Comeback

Pada tanggal 20 September, SEVENTEEN memposting teaser gerak untuk mini album kesebelas mereka bertajuk ‘SEVENTEENTH HEAVEN' di SNS resmi mereka.

Motion teaser yang dirilis berlanjut dengan adegan di mana gelang pintu masuk festival berkibar lalu terisi. Saat gelang terisi, nama album dan tanggal rilis album ditampilkan secara close-up, sehingga meningkatkan ekspektasi untuk comeback.

Akibatnya, berbagai spekulasi pun bermunculan mengenai apa arti gelang pintu masuk festival yang muncul dalam motion teaser tersebut dan bagaimana kaitannya dengan konsep minu album itu.

Kembalinya SEVENTEEN terjadi sekitar enam bulan setelah album 'FML'. Penjualan kumulatif album ‘FML' pun melampaui 6,2 juta kopi hanya dalam waktu sekitar dua bulan setelah dirilis yang menetapkan rekor baru untuk penjualan sepanjang masa SEVENTEEN serta rekor penjualan tertinggi untuk album K-pop.

Sementara itu, album ‘SEVENTEENTH HEAVEN' akan dirilis pada tanggal 23 Oktorber 2023.

Kondisi Leader SEVENTEEN

Allkpop
Foto : Allkpop

Sebelumnya, postingan leader SEVENTEEN yakni S.Coups di Weverse menjadi sorotan para penggemar. Ia harus absen dari aktivitas grup karena harus pemulihan dari cedera lutut.

Karena rindu akan kebersamaan para anggota ia pun terlihat di bandara hendak terbang ke Jepang. Leader SEVENTEEN tersebut duduk di kursi roda, dengan kaki bagian kirinya harus dibalut dengan gips.

Usut punya usut, S.Coups SEVENTEEN mengalami cedera lutut yang mengharuskan pihak medis mengambil tindakan operasi. Setelah operasi, leader ini harus tetap fokus pada pemulihannya sesuai dengan anjuran medis dengan memakai kruk juga kursi roda. (rgs)

Topik Terkait