Jakarta – Indonesia dan Korea sudah menjalin hubungan diplomasi selama 50 tahun lamanya. Di usianya yang setengah abad ini, Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata dan penyelenggara Yayasan Kerajinan dan Desain Korea Selatan (Presiden Yayasan Kerajinan dan Desain Korea (YKDK) JANG, Dong-kwang selenggarakan Peragaan Busana Hanbok (Hanbok Wave), bertajuk 'Masa Depan Kuno' di K-Brand Pusat Promosi Luar Negeri (KOREA 360) yang terletak di Lotte Avenue Jakarta, Kamis (8/9/2023).
Peragaan busana yang menyajikan 600 tahun sejarah transformasi Hanbok mulai dari masa akhir Dinasti Koryo hingga masa Dinasti Chosun serta masa modern dan saat ini, menarik perhatian dan mendapat sambutan hangat pengunjung setempat. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.
Diawali Dinasti Koryo Hingga Dinasti Chosun dan Zaman Modern
Peragaan busana diawali dengan ditampilkannya busana Hanbok dari akhir Dinasti Koryo hingga Dinasti Chosun dan zaman modern secara berurutan, seeta memperkenalkan perubahan bentuk busana wanita dari Dinasti Koryo dan transformasi Jogori (kemeja) mulai dari zaman Dinasti Chosun sampai zaman modern, serta pakaian pernikahan dan pakaian yang dikenakan di luar rumah dari akhir Dinasti Joseon.
10 koleksi Hanbok tradisional yang mewarnai panggung mengundang kekaguman dari para penontonnya. Selanjutnya, ditampilkanlah Hanbok Modern dengan sensibilitas modern,
yang merupakan tafsiran ulang berdasarkan tradisi.