img_title
Foto : Twitter.com/konnect_yuju

Korea Selatan Yuju eks GFriend dikabarkan akan melakukan comeback dengan merilis single terbaru yang bertajuk DALALA pada 20 September 2023 mendatang. Konnect Entertainment selaku agensi dari Yuju telah merilis poster comebacknya.

Ini merupakan comeback Yuju setelah 6 bulan dari perilisan mini album O pada Maret 2023 lalu. Lantas bagaimanakah informasinya? Yuk, intip di bawah ini.

Yuju Akan Comeback

Twitter.com/konnect_yuju
Foto : Twitter.com/konnect_yuju

Melansir dari News1, Konnect Entertainment mengumumkan kembalinya Yuju dengan merilis poster comeback melalui sosial media resminya pada tengah malam 8 September 2023 lalu. Berdasarkan hal ini, Yuju akan merilis single baru yang bertajuk DALALA pada 20 September 2023 mendatang.

Dalam poster merupakan sinyal pertama yang mengumumkan perilisannya, Yuju terlihat memegang kaset dan gambar kupu-kupu di atasnya sehingga sangat mengesankan. Hal ini menimbulkan pertanyaan tentang apa yang akan ditunjukkan oleh Yuju mellaui kareya selanjutnya.

DALALA merupakan lagu baru yang dirilis enam bulan setelah mini album O pada bulan Maret 2023 lalu. Ini juga merupakan single kedua sejak debut solonya. Karena setiap album yang dirilis menyampaikan cerita unik dan pesan menarik, ekspektasi terhadap single ini juga istimewa.

Yuju juga akan membagikan berbagai konten terkait single barunya, mulai dari poster mood hingga tanggal rilis, sehingga memberikan hal-hal baru untuk dinikmati para penggemar musik.

Sementara itu single baru Yuju bertajuk DALALA yang melanjutkan kemajuan mengesankannya sejak bersolo karier pada tahun 2021, akan diluncurkan di situs musik besar pada 20 September 2023 mendatang.

Tentang Yuju

konnect_YUJU/twitter
Foto : konnect_YUJU/twitter

Sebelum debut bersama grupnya GFRIEND, Yuju sempat mengikuti kompetisi K-Pop Star 1 di tahun 2011. Namun sayangnya, ia harus tereliminasi di babak pertama. Pada 15 Januari 2016 lalu, Yuju resmi debut bersama GFRIEND dengan merilis album berjudul Season of Glass dengan lagu utama bertajuk Glass Bead.

Pada 22 Mei 2021 lalu, kontrak eksklusif GFRIEND dengan Source Music berakhir dan semua member-nya memutuskan untuk hengkang dari agensi yang saudah membesarkan nama mereka. Setelah GFRIEND dibubarkan dan Yuju keluar dari Source Music, ia bergabung di agensi KONNECT Entertainment pada September 2021.(prl).

Topik Terkait