Lantas sebelumnya, Kim Heechul memang sempat memuji sosok IU karena tidak kenal ampun terhadap mereka yang meninggalkan komentar negatif di internet. Caranya dalam berurusan dengan haters benar-benar patut diacungi jempol. Pasalnya, ia sendiri merasa hal tersebut sulit dilakukan. Terlebih lagi, bagi sejumlah selebriti yang tidak tega menyeret seseorang ke balik jeruji besi.
“Aku pikir, kau harus bertindak seperti yang dilakukan IU. Tanpa keringanan hukuman. Aku selalu menganggap IU sebagai seseorang yang bisa mengatasi ujaran kebencian dan sangat bijak. Dia berkata bahwa dia tidak segan-segan mengajukan tuntutan pidana terhadap mereka semua,” ujar Kim Heechul, dalam salah satu program televisi belum lama ini.
Baca Juga: Hubungan Rahasia Kim Heechul Sebelum Pacari Momo TWICE Terungkap
Sementara itu, IU bersama agensinya, EDAM Entertainment, memang terbilang sangat keras dalam menangani komentar jahat. Belum lama ini, mereka berhasil menjebloskan satu orang ke penjara dengan hukuman tidak lebih dari satu tahun serta harus membayar denda maksimal 2 juta won atau setara dengan Rp25 juta. Tampaknya, Kim Heechul juga akan mengikuti jejak serupa untuk memberikan hukuman serupa kepada haters.